Guardiola Antusias dengan Debut Guehi

medcom.id
2 jam lalu
Cover Berita
Manchester: Arsitek Manchester City, Pep Guardiola, mengaku antusias karena bek anyarnya, Marc Guehi, bisa menjalani debutnya ketika menghadapi Wolverhampton Wanderers. Menurutnya, kedatangan Guehi bisa mengatasi krisis bek City.
 
Seperti diketahui, City akan menghadapi Wolves dalam lanjutan Premier League yang digelar Sabtu, 24 Januari, malam WIB. The Cityzens sedang terseok-seok karena menelan dua kekalahan beruntun dengan banyaknya pemain yang absen. Baca juga: City Hadapi Wolves Tanpa Tiga Pilar "Ya, sangat bagus untuk bisa memilikinya. Mengingat banyaknya bek tengah kami yang absen jadi itu sangat bagus," tutur Guardiola di situs resmi klub.
 
"Itu akan membantu kami karena Marc sangat luar biasa. Pemain tim nasional, kapten bagi tim yang menjuarai Piala FA musim lalu," urainya.

Josko Gvardiol, Ruben Dias, dan John Stones harus absen karena cedera. City bahkan harus memanggil Max Alleyne pulang dari masa peminjamannya di Watford untuk mengisi pos bek tengah City yang menyisakan Nathan Ake dan Abdukodir Khusanov sebelum Guehi datang.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Shayne Pattynama Resmi Perkuat Persija Jakarta, Target Juara Langsung Digaungkan
• 22 jam laluviva.co.id
thumb
Kejutan Bodo/Glimt Jadi Modal Norwegia Menuju Piala Dunia 2026
• 10 jam lalutvrinews.com
thumb
Banjir Rendam Daerah Kebon Jeruk Jakarta Barat, Omzet Pedagang Turun Drastis | SAPA MALAM
• 20 jam lalukompas.tv
thumb
Longboat Tenggelam Dihantam Gelombang, Balita 2 Tahun Tewas dan Sejumlah Orang Hilang
• 19 jam laluokezone.com
thumb
Jelang Lebaran, Kemenhub Perketat Uji Kelaikan Kapal Penumpang di Batam
• 1 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.