Tanah Longsor di Bandung Barat, 82 Warga Diduga Tertimbun, SAR Teruskan Pencarian

idxchannel.com
3 jam lalu
Cover Berita

Tim SAR Gabungan langsung melakukan operasi pencarian dengan menggunakan drone UAV.

Tanah Longsor di Bandung Barat, 82 Warga Diduga Tertimbun, SAR Teruskan Pencarian. (Foto: Istimewa)

IDXChannel—Sebanyak 82 warga diduga tertimbun dalam tanah longsor di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Adapun jumlah korban meninggal dunia hingga saat ini delapan orang. Longsor ini dipicu oleh hujan intensitas tinggi pada pukul 02.30 WIB. 

“Hingga pukul 10.30 WIB, puluhan warga dilaporkan selamat dan 82 orang masih dalam proses pencarian,” ungkap Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (24/1/2026).

Baca Juga:
Banjir di Bekasi Meluas, Plt Bupati Setop Sementara Izin Pembangunan Perumahan

Aam mengatakan di Desa Pasir Langu, Cisarua, mengalami hujan dengan intensitas tinggi pada dini hari. Material longsoran menimbun permukiman warga dan menyebabkan korban jiwa serta warga terdampak.

“Selain korban meninggal dunia, 23 jiwa dilaporkan selamat. Bencana ini berdampak terhadap sekitar 34 kepala keluarga atau 113 jiwa, sementara jumlah rumah terdampak masih didata petugas di lapangan,” papar Aam.

Baca Juga:
Longsor di Cisarua Bandung Barat, 30 Rumah Tertimbun, 6 Orang Meninggal Dunia

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat telah melakukan kaji cepat dan asesmen awal di lokasi kejadian serta melaksanakan upaya penanganan darurat dan pencarian korban.

Kabupaten Bandung Barat saat ini berada dalam Status Siaga Darurat Bencana Banjir, Banjir Bandang, Cuaca Ekstrem dan Tanah Longsor berdasarkan Keputusan Bupati Bandung Barat Nomor 100.3.3.2/Kep.359-BPBD/2025 yang berlaku sejak 1 Oktober 2025 hingga 30 April 2026. 

Baca Juga:
Ciliwung Meluap, Ratusan Rumah di Pejaten Timur Terendam Banjir

Sementara itu, Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga menetapkan Status Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi melalui Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 360/Kep.626-BPBD/2025 yang berlaku mulai 15 September 2025 hingga 30 April 2026.

Hingga saat ini, BPBD Kabupaten Bandung Barat bersama lintas instansi gabungan masih melakukan pendataan lanjutan dan pemantauan di lokasi terdampak, termasuk proses pencarian korban serta penilaian kebutuhan darurat.

SAR Teruskan Pencarian 

Puluhan warga yang masih hilang dalam bencana tanah longsor di Cisarua, Bandung Barat, diduga merupakan warga yang masih tertimbun. Data ini merupakan pemutakhiran terakhir pada pukul 12.30 WIB hari ini.

Staf Operasi SAR Kantor SAR Bandung Mamang Fatmono dalam keterangannya menjelaskan, Tim SAR Gabungan langsung melakukan operasi pencarian dengan menggunakan drone UAV. Operasi penyelamatan juga akan langsung dilakukan apabila korban ditemukan.

“Saat ini tim SAR Gabungan masih terus mengupayakan pencarian terhadap korban yang masih tertimbun dengan observasi visual, penggalian manual,  penyemprotan tanah menggunakan alkon dan juga pemantauan menggunakan drone UAV,” sambungnya.

(Nadya Kurnia)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Longsor di Cisarua Bandung Barat: 10 Orang Dilaporkan Meninggal, Puluhan Lainnya Masih Dicari
• 3 jam lalukompas.tv
thumb
AS Resmi Keluar dari WHO, Peran Lembaga Kesehatan Global Dipertanyakan
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
Rio Dewanto Bongkar Pengalaman Tak Terlupakan Saat Syuting Film Kuyank di Banjar
• 4 jam lalugrid.id
thumb
Hari Pendidikan Internasional: Mengapa Pendidikan Masih Jadi Kunci Masa Depan Dunia?
• 8 jam lalubeautynesia.id
thumb
Bayi Baru Lahir Terkena Cacar Air, Tertular dari Mana?
• 7 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.