Pakar Hukum Sebut BPK Tidak Berhak Audit PIHK

okezone.com
4 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Pakar hukum pidana Muzakir mengatakan, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tidak memiliki kewenangan untuk mengaudit swasta. Merujuk Pasal 23 Ayat (5) UUD 1945, tugas dan wewenang BPK adalah memeriksa tanggung jawab pengelola keuangan negara.  

“UUD memerintahkan BPK mengaudit keuangan negara. Bukan audit swasta. Perintahnya audit keuangan negara, tidak boleh audit swasta. Tidak bisa BPK memeriksa audit keuangan dari lembaga atau korporasi badan hukum/nonbadan hukum. Beda domainnya,” ujarnya, dikutip Sabtu (24/1/2026).

Hal tersebut diungkapkan Muzakir dalam Forum Diskusi Nasional Haji Indonesia Jakarta bertajuk “Mencari Terang Persoalan Kuota Agar Marwah Ekosistem Haji Tetap Terjaga” yang digelar Semangat Advokasi Haji Indonesia (SAI), Jumat 23 Januari 2026. Dalam diskusi, Direktur Eksekutif SAI Ali Yusuf, setidaknya memantik sejumlah pertanyaan.

Baca Juga :
KPK Cecar Dito Ariotedjo Soal Asal-usul Kuota Haji Tambahan

Muzakir mengatakan, dalam kaitan dugaan korupsi pembagian kuota haji tambahan 2024, BPK dan Komisi Pemmberantasan Korupsi (KPK) harus memastikan terlebih dahulu bahwa yang menjadi obyek adalah kerugian keuangan negara. Adapun dalam konteks haji khusus, keuangan Penyelenggaran Ibadah Haji Khusus (PIHK) bukan bersumber dari anggaran negara.

“Ini harus dipastikan dulu objeknya itu keuangan negara atau bukan. Dalam konteks haji khusus, itu uang murni dibayarkan oleh calon jamaah haji khusus. Itu uang pribadi. Kalau dikumpulkan, apakah itu keuangan negara? Bukan! Bukan keuangan negara. Nah, dasar BPK dan KPK meminta audit PIHK itu apa? Apakah penyelenggara haji khusus ini para kriminal semua? Tak bisa KPK meminta penyelenggara haji khusus mengembalikan keuntungan yang diterima. Ini dasarnya apa?” imbuhnya.

Baca Juga :
Diperiksa KPK soal Kasus Kuota Haji, Eks Menpora Dito Singgung Kunker ke Arab Saudi dengan Jokowi

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Golden Tulip Wedding Showcase 2026 Suguhkan Inspirasi Pernikahan Glamour di Pontianak
• 3 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Produksi Batu Bara Dipangkas Tahun Ini, ESDM Pastikan Tak Gerus PNBP
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
Peneliti Pukat UGM Menilai Kasus Sudewo Menarik karena Bupati Tak Berwenang Pilih Perangkat Desa
• 14 jam lalukompas.tv
thumb
Mikel Arteta waspadai peningkatan performa MU di bawah Michael Carrick
• 18 jam laluantaranews.com
thumb
Jalan Gatot Subroto Rusak, Pramono: Akan Diperbaiki Setelah 27 Januari
• 45 menit lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.