Profil Lula Lahfah, Sosok Ceria Kekasih Reza Arap yang Pergi Terlalu Cepat

tabloidbintang.com
16 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Kabar duka menyelimuti jagat hiburan digital Tanah Air. Lula Lahfah, selebgram sekaligus kekasih Reza Arap, dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (24/1) malam di apartemennya kawasan Jakarta Selatan . Kepergiannya yang mendadak sontak mengejutkan publik dan para penggemarnya.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari pihak keluarga maupun sahabat dekat terkait penyebab pasti meninggalnya Lula.

Beragam spekulasi pun beredar di media sosial, namun pihak berwenang menegaskan bahwa proses penyelidikan masih berlangsung.

Profil Lulu Lahfah

Lula Lahfah lahir di Jakarta pada 17 Juli 1999. Ia dikenal sebagai figur muda multitalenta di industri hiburan digital Indonesia. Namanya mulai dikenal publik lewat konten-konten kreatif yang ia bagikan di berbagai platform media sosial.

Dengan gaya komunikasi yang apa adanya dan kepribadian yang hangat, Lula berhasil mengumpulkan jutaan pengikut di Instagram maupun TikTok.

Lula kerap membagikan konten seputar gaya hidup, komedi ringan, hingga kolaborasi kreatif bersama sesama influencer dan figur publik.

Tak hanya dikenal sebagai kreator digital, Lula juga sempat menekuni dunia tarik suara. Ia merilis sejumlah single yang mendapat sambutan positif dari para penggemar, memperlihatkan sisi lain bakatnya di dunia hiburan.

Di tengah kesibukannya berkarya, Lula tetap menaruh perhatian besar pada pendidikan. Ia menempuh pendidikan dasar di Mahatma Gandhi School, sebelum melanjutkan studi ke Universitas Pelita Harapan (UPH) dengan mengambil jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV).

Perempuan kelahiran Jakarta itu merupakan putri dari pasangan Feroz Marikar dan Tatu Yulyanah. Sebagai anak kedua, Lula dikenal dekat dengan keluarga dan kerap membagikan momen kebersamaan bersama orang-orang terdekatnya.

Lula Lahfah saat berdoa di tanah suci, Mekkah pada Juli 2024

Pada Juli 2024, Lula bersama beberapa kerabat dekat sempat terbang ke Tanah Suci, Mekkah untuk menunaikan ibadah umrah. Ia juga diketahui menghapus koleksi tatonya dari badan.

Dalam kehidupan pribadi, kisah asmaranya tak luput dari sorotan publik. Hubungannya dengan Reza Arap menjadi salah satu yang paling mencuri perhatian, mengingat keduanya sama-sama aktif di dunia kreatif dan hiburan digital.

Kepergian Lula Lahfah meninggalkan duka mendalam, tidak hanya bagi keluarga dan sahabat, tetapi juga bagi para penggemar yang selama ini mengikuti perjalanan karier dan kehidupannya di media sosial.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Apindo Harap Tindak Lanjut dari Kerja Sama Ekonomi RI-Inggris
• 3 jam lalukumparan.com
thumb
OJK Kembalikan Rp161 Miliar Hasil Investigasi Scam, 400 Ribu Laporan Diterima
• 8 jam lalukompas.tv
thumb
PGN Komitmen Dorong Pengembangan Jargas Lewat Kolaborasi Strategis
• 9 jam lalurepublika.co.id
thumb
John Herdman Turun ke Stadion, Pantau Super League demi Temukan Formula Terbaik Timnas Indonesia
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
Waspada! BMKG Prediksi Hujan Lebat Guyur lokasi Longsor Cisarua Sepekan ke Depan
• 2 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.