Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) berharap Jakarta International Stadium (JIS) yang berlokasi di Papanggo, Jakarta Utara bisa menjadi tempat konser.
IDXChannel - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) berharap Jakarta International Stadium (JIS) yang berlokasi di Papanggo, Jakarta Utara bisa menjadi tempat konser musik akbar, baik lokal maupun internasional. Hal ini seiring rencana Pemprov DKI melengkapi akses di sekitar kawasan stadion tersebut.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meminta kepada Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Perseroda), Iwan Takwin menggaet grup musik K-Pop, BTS untuk hadir di Jakarta.
"Saya tadi minta secara khusus kepada Dirut JIS untuk bisa mengejar BTS tanggal 26-27 Desember yang akan main di Jakarta," katanya usai peresmian peletakan batu pertama (groundbreaking) Jembatan Penyebarangan Orang (JPO) Ancol-JIS di Jakarta, Minggu (25/1/2026).
Pramono menargetkan, JPO Ancol-JIS rampung Mei 2026. Selain itu, akses JIS juga akan diperkuat dengan dukungan KRL yang ditargetkan rampung paada Juni 2026.
Menurutnya, kawasan JIS-Ancol siap menyelenggarakan konser-konser kelas dunia. Selain akses transportasi yang memadai, kawasan ini juga memiliki kantong parkir tambahan yang luas di Ancol.
"Kalau (BTS) bisa main di JIS itu akan sangat baik sekali, karena apa? Dari segi transportasi pasti sudah tidak seperti dulu, tempat parkirnya luas, bisa di Ancol," ucapnya.
Tak hanya BTS, Pramono juga meminta jajaran direksi BUMD terkait untuk memperbanyak aktivitas hiburan di kawasan JIS dan Ancol. "Saya sudah meminta kepada Dirut Ancol maupun Dirut JIS untuk aktivitas di tempat ini diperbanyak. Selain untuk sarana olahraga, tentunya juga kalau kemudian ada konser-konser besar, apakah itu Bon Jovi, Coldplay," kata Pramono.
Sekedar informasi, kabar BTS bakal menggelar konser di Indonesia tersebut, ramai setelah akun twitter iMe ID, memposting ulang pamflet konser BTS di Jakarta yang diposting akun twitter Bright Music.
Dalam postingan pamflet bertuliskan “BTS World Tour” tersebut, diumumkan bahwa BTS akan melaksanakan konser tur dunia yang dimulai di kota Goyang, Korea Selatan selama empat hari pada tanggal 9, 11 dan 12 April 2026.
Konser tersebut juga bakal dilanjutkan ke beberapa tempat di Jepang, Amerika, Eropa, serta Australia. Sementara, konser BTS di Jakarta pada tanggal 26 dan 27 Desember 2026 mendatang. Meski demikian, belum ada keterangan resmi terkait tanggal pembelian tiket untuk konser tersebut.
“SAVE THE DATE! BTS WORLD TOUR is officially coming to JAKARTA!. Venue and ticketing information will be announced at a later date,” tambah keterangan Ime ID,” demikian keterangan dalam postingan ulang iMe ID, Rabu (14/1/2026).
(Rahmat Fiansyah)



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482860/original/080100900_1769263944-1001189512.jpg)

