Agar pesan pribadinya tidak menuai interaksi lebih jauh, personel grup Weird Genius itu mematikan fitur kolom komentar pada cuitan tersebut. Langkah ini ia ambil di tengah duka, setelah sebelumnya membatalkan penampilan kerja dan turut menghadiri prosesi pemakaman mendiang.
Unggahan tersebut berisi balasan terhadap cuitan netizen yang menyindir mantan suami Wendy Walters tersebut.
Baca Juga :
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna Sebelum Meninggal“Lagian temen mantan istri pun diembat wkwk,” tulis salah satu pengguna akun X.
Melalui fitur repost quote, Reza Arap membalas dengan kalimat yang menyayat hati.
“Sayang… maafin aku kalau dalam grief phase aku, suatu saat aku yakin tunangan kamu ini akan hilang kontrol untuk memperbaiki nama kamu dan semuanya, yang sudah bertahun-tahun kamu tau kalau aku sudah menahan diri. Begitupun kamu yang menahan aku waktu masih ada. I Love You,” balas Reza.
Dalam unggahan yang sama, pria yang juga populer sebagai YouTuber itu melanjutkan janjinya untuk bersikap tenang.
Baca Juga :
Wendy Walters Antar Jenazah Lula Lahfah ke Peristirahatan Terakhir, Unggah Pesan Menyentuh“Sebisa mungkin aku akan menahan diri aku. I have no logic anymore (Aku sudah kehilangan logika) sayang, Maafin aku,” sambungnya.
Kabar meninggalnya Lula Lahfah telah membuat Reza Arap mengambil langkah untuk mundur sejenak dari aktivitas publik. Ia terlihat hadir memberikan penghormatan terakhir, mulai dari melayat di rumah duka hingga mengantarkan jenazah ke makam.
(Maulia Chasanah)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASA)




