JAKARTA, KOMPAS.TV - Ada banyak cara untuk mengenalkan dunia kuliner kepada anak-anak. Salah satunya lewat pengalaman bermain peran yang edukatif. Berkolaborasi dengan KidZania Jakarta, Nutrijell resmi membuka establishment terbaru bertajuk House of Jelly pada Sabtu (24/1/2026).
Melalui wahana ini, anak-anak diajak mengenali minat dan bakat di bidang kuliner sejak dini dengan berperan sebagai dessert chef profesional.
Konsepnya dirancang interaktif, menyenangkan, dan sarat nilai edukasi, mulai dari kreativitas hingga pemahaman tentang bahan makanan.
Senior Brand Manager Nutrijell, Helen, menjelaskan kolaborasi ini berangkat dari keinginan Nutrijell untuk menyampaikan edukasi gizi dengan pendekatan yang ramah anak.
Baca Juga: Alas Roban Jadi Film Indonesia Pertama Raih 1 Juta Penonton di 2026
“Kerja sama Nutrijell dengan KidZania Jakarta ini diawali dengan keinginan untuk mengedukasi anak-anak tentang manfaat rumput laut untuk pencernaan, di mana rumput laut menjadi salah satu bahan utama Nutrijell, namun dalam bentuk edukasi yang menarik dan menyenangkan bagi anak-anak," ujar Helen saat ditemui KompasTV dalam peresmian di KidZania Jakarta, Sabtu
"Melalui Nutrijell House of Jelly anak-anak bisa berperan profesi menjadi seorang dessert chef sekaligus belajar cara membuat hidangan penutup yang lezat,” sambungnya.
Dalam establishment House of Jelly, anak-anak tidak hanya membuat dessert, tetapi juga dikenalkan pada asal-usul Nutrijell yang berbahan dasar rumput laut dan kaya serat. Seluruh aktivitas dikemas dalam bentuk praktik langsung agar anak bebas bereksplorasi dan belajar tanpa tekanan.
Direktur Marketing PT Forisa Nusa Persada, David Hinjaya, menilai pendekatan ini dapat menumbuhkan pemahaman positif tentang makanan sejak dini.
“Dengan pengalaman ini, anak-anak membangun pemahaman positif bahwa makanan bukan hanya soal rasa, tapi juga punya manfaat untuk tubuh, dan proses belajarnya bisa terasa menyenangkan,” kata David.
Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV
- Nutrijell
- KidZania Jakarta
- edukasi anak
- kuliner anak
- dessert chef
- rumput laut



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483940/original/048240100_1769408183-IMG_6122.jpeg)
