Lucky Widja Meninggal, Ferdy Tahier: Lo Udah Tenang, Gak Sakit Lagi

tabloidbintang.com
2 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Lucky Widja, vokalis band Element, meninggal dunia pada Minggu malam, 25 Januari 2026. Musisi bernama lengkap Lucky Widja Prakoso itu mengembuskan napas terakhir  di usia 49 tahun.

Informasi wafatnya Lucky Widja pertama kali beredar di kalangan jurnalis dan pelaku industri musik pada Minggu malam. Dalam pesan duka yang tersebar, disebutkan bahwa Lucky mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Halim, Jakarta Timur, sekitar pukul 22.26 WIB. Hingga berita ini diturunkan, pihak keluarga belum memberikan keterangan resmi mengenai penyebab meninggalnya almarhum.

Duka mendalam juga datang dari rekan satu band sekaligus sahabat dekatnya, Ferdy Tahier. Melalui akun Instagram pribadinya, Ferdy menuliskan pesan perpisahan yang menyentuh, mengenang Lucky sebagai partner bermusik sekaligus saudara dalam perjalanan panjang Element.

“Selamat jalan sahabat gue, ade gue, partner gue di panggung. Lo udah tenang, gak sakit lagi, gak butuh cuci darah lagi, gak perlu oksigen lagi. Lo happy sekarang, bisa muda lagi,” tulis Ferdy.

Dalam unggahan tersebut, Ferdy juga menyampaikan doa agar Lucky mendapatkan husnul khotimah serta keyakinannya bahwa suatu hari nanti mereka akan kembali dipertemukan. Unggahan itu pun dibanjiri ribuan komentar belasungkawa dari musisi, selebritas, hingga penggemar Element.

Setelah dinyatakan meninggal dunia, jenazah Lucky Widja dimandikan di rumah sakit sebelum dibawa ke rumah duka di kawasan Cipete Utara, Jakarta Selatan. Rencananya, almarhum akan dimakamkan pada Senin, 26 Januari 2026, seusai salat Dzuhur di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bantah Punya Pacar Baru, Fuji Pasrah Soal Jodoh
• 12 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Sup Ayam Angkak, Hidangan Tradisional Tiongkok yang Bantu Atasi Anemia
• 23 jam lalumediaindonesia.com
thumb
John Herdman Terkesan dengan Intensitas BRI Super League, Sesuai di Timnas Indonesia: Mentalitas Tak Kenal Lelah, Energi Tinggi
• 13 jam lalubola.com
thumb
Kenapa Juz 30 Disebut Juz ‘Amma? Sebuah Penamaan yang Ternyata Penuh Makna
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
BMKG Prakirakan Sebagian Wilayah Jatim Berpotensi Hujan, Perairan Berawan Tebal
• 32 menit lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.