Bisnis.com, JAKARTA — Harga emas batangan dari tiga jenama utama yakni Galeri 24, Antam, dan UBS, menunjukkan variasi harga jual dan buyback pada perdagangan hari ini, Senin, 26 Januari 2026. Perbedaan harga terlihat di hampir seluruh pecahan, mulai dari ukuran kecil hingga 1.000 gram.
Dikutip dari laman resmi Pegadaian, harga emas ukuran 1 gram Galeri 24 dipatok Rp2.925.000 dengan harga buyback Rp2.743.000. Pada pecahan terbesar 1.000 gram, harga jual mencapai Rp2,83 miliar, sementara harga buyback berada di level Rp2,71 miliar.
Sementara itu, logam mulia (LM) Antam hari ini tercatat memiliki harga jual lebih tinggi dibanding dua jenama lainnya. Emas Antam ukuran 1 gram dijual Rp3.168.000 dengan harga buyback Rp2.741.000. Untuk ukuran 1.000 gram, harga jual mencapai Rp3,10 miliar, sedangkan harga buyback tercatat Rp2,71 miliar.
Baca Juga
- Harga Emas Antam Hari Ini, 26 Januari 2026 di Pegadaian, Per Gram Capai Rp3,16 Juta
- Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Senin 26 Januari 2026
- Tambang-Tambang Raksasa di Tangan Satgas PKH
Adapun emas UBS diperdagangkan dengan harga jual Rp2.974.000 untuk ukuran 1 gram dan harga buyback Rp2.741.000. Pada pecahan 500 gram, harga jual UBS tercatat Rp1,44 miliar, dengan harga buyback Rp1,35 miliar.
Secara umum, harga buyback emas Antam dan UBS berada pada level yang sama di hampir seluruh pecahan, sedangkan Galeri 24 menawarkan harga jual yang lebih rendah, terutama pada ukuran kecil hingga menengah. Perbedaan ini memberi alternatif bagi investor dan masyarakat dalam memilih produk emas sesuai kebutuhan dan strategi investasinya.
Harga Emas Galeri 24 hari Ini, Senin 26 Januari 2026 di Pegadaian



