Kronologi Meninggalnya Vokalis Band Element Lucky Widja Diungkap Ferdy Tahier, Drop hingga Mundurnya Jadwal Cuci Darah

grid.id
2 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Dunia musik Tanah Air tengah berduka dengan kabar meninggalnya vokalis band Element, Lucky Widja. Pria kelahiran Pontianak tahun 1976 ini berpulang di usia 48 tahun karena riwayat sakit yang dideritanya.

Lucky Widja merupakan sosok ikonik yang dikenal melalui suaranya sebagai vokalis band Element. Sempat berjuang melawan sakit yang dideritanya, Lucky berpulang pada Minggu (25/1/2026) malam.

Kepergiannya tentu  meninggalkan luka mendalam. Terutama bagi sahabat karib sekaligus rekan duetnya, Ferdy Tahier.

Kabar duka ini datang bagai petir di siang bolong bagi para personel Element. Ferdy bahkan mengaku masih dalam kondisi syok saat menerima kabar pada pukul 23.00 WIB.

"Ya kita juga kaget sebenarnya, baru dikabarin jam 11 malam barusan. Dia meninggal jam 10.20," tutur Ferdy, dikutip dari Tribun Seleb.

Ferdy lantas menyampaikan kronologi wafatnya sang sahabat. Menurut Ferdy, semua ini dimulai dari jadwal cuci darah yang terus tertunda akibat kondisi fisik Lucky yang tidak stabil.

Seharusnya Jumat kemarin menjadi jadwal awal cuci darah. Namun, kondisi Lucky justru menurun drastis (drop).

Kemudian hari Sabtu upaya medis kembali tertunda karena fasilitas rumah sakit yang penuh. Hingga pada hari Minggu, Lucky baru masuk IGD dan mulai menjalani prosedur medis sejak pukul 14.00 WIB. 

"Akhirnya dia masih bisa sampai hari Minggu. Tadi masuk IGD, dia dipompa dari jam dua sih. Tapi ya ininya, dari ginjalnya udah naik ke jantung," kata Ferdy bercerita.

Jauh sebelum kabar duka ini tersebar, Lucky sebenarnya sudah bergelut dengan kondisi kesehatan yang kompleks. Ia didiagnosis menderita TB (Tuberkulosis) Ginjal, sebuah penyakit langka yang tidak menyerang paru-paru, melainkan sistem ekskresi.

Dalam sebuah obrolan di masa lalu, Lucky sempat membeberkan bahwa seluruh saluran pembuangannya, mulai dari ginjal, ureter, hingga kandung kemih terinfeksi. Penyakit ini pun secara diam-diam menggerogoti fungsi organ vitalnya.

 

"Gue iseng cek darah, coba cek fungsi ginjal ternyata ginjal gue udah stadium lima tuh kacaunya. Jadi tinggal 19 persen apa 20 persen," kenang Lucky dalam sebuah wawancara lawas.

Sebagai informasi, kabar meninggalnya vokalis band Element, Lucky Widja tersiar melalui pesan singkat yang diterima awak media pada Minggu (25/1/2026) malam. Berdasarkan informasi yang diterima, Lucky menghembuskan napas terakhirnya pada hari Minggu (25/1/2026) pukul 22.26 WIB di RS Halim, Jakarta Timur.

Jenazah Lucky Widja akan dikebumikan di rumah duka di kawasan Cipete, Jakarta Selatan. Adapun pemakaman akan berlangsung di TPU Jeruk Purut pada Senin (26/1/2026) siang.

"Telah berpulang ke rahmatullah sahabat kita tercinta, Lucky Widja (vokalis grup musik ELEMENT), pada hari Minggu, 25 Januari, 22.26 WIB di RS Halim," demikian isi pesan tersebut, dikutip dari Grid.ID

"Akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut (bagian atas) setelah Salat Dzuhur," lanjutnya.

"Mohon doa agar almarhum husnul khatimah, diampuni segala khilafnya, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," tutup pesan tersebut. (*)

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
[FULL] Duka Korban Longsor Cisarua, Warga: 7 Anggota Keluarga Masih Hilang | KOMPAS MALAM
• 15 jam lalukompas.tv
thumb
Menguak Isi Pembicaraan Prabowo-Zidane Selama 45 Menit
• 11 jam laluviva.co.id
thumb
Pakar ITB Ungkap Penyebab Bencana Cisarua, Longsor di Hulu Tutup Aliran Sungai Picu Aliran Lumpur
• 16 jam lalurepublika.co.id
thumb
Banjir Jakarta Belum Sepenuhnya Surut, 9 RT Masih Tergenang
• 18 jam lalukompas.tv
thumb
Usai Lawatan Luar Negeri, Prabowo Kumpulkan Kabinet di Hambalang
• 15 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.