Penulis: Rifiana Seldha
TVRINews, Jakarta
Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat capaian kinerja sebesar 91,54 persen dengan kategori sangat baik sepanjang tahun 2025. Hasil tersebut disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam rapat kerja bersama Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 26 Januari 2026.
Capaian tersebut, kata Kapolri, merupakan hasil evaluasi kinerja Polri berdasarkan enam sasaran strategis dan 17 indikator kinerja yang dikeluarkan kementerian terkait sebagai bagian dari penilaian kinerja institusi.
“Capaian kinerja Polri tahun 2025 terbagi dalam enam sasaran strategis dan 17 indikator kinerja yang saat ini mencapai rata-rata 91,54 persen dengan kategori sangat baik,” ujar Listyo di hadapan anggota Komisi III DPR RI.
Enam sasaran strategis tersebut mencakup pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), penegakan hukum, perlindungan dan pelayanan publik, hingga pengawasan internal yang akuntabel, bersih, terbuka, dan melayani.
Selain evaluasi internal, Kapolri juga memaparkan hasil sejumlah survei nasional dan internasional yang mencerminkan tingkat kepercayaan publik terhadap Polri. Berdasarkan Global Safety Report yang melakukan survei pada 18 September 2025, Indonesia menempati peringkat ke-19 dari 140 negara dalam Law and Order Index dengan skor 89.
“Pada saat responden ditanya terkait dengan rasa aman berjalan sendiri di malam hari, sebanyak 83 persen responden merasa aman. Artinya, posisi Indonesia berada di ranking 25 dari 144 negara,” jelasnya.
Sementara itu, hasil survei Litbang Kompas yang dirilis pada November 2025 menempatkan Polri sebagai salah satu lembaga negara paling dipercaya publik. Dalam survei tersebut, Polri berada di peringkat ketiga lembaga negara paling dipercaya, sekaligus menempati posisi pertama sebagai lembaga penegak hukum dengan tingkat kepercayaan tertinggi.
Menurut Kapolri, capaian tersebut menjadi tantangan sekaligus tanggung jawab besar bagi seluruh jajaran Polri untuk terus menjaga dan meningkatkan kinerja ke depan.
“Pencapaian ini tentu menjadi kerja keras bagi kita semua untuk terus menjaga, mempertahankan, dan meningkatkan kinerja Polri,” tegas Listyo.
Rapat kerja ini menjadi bagian dari evaluasi tahunan Komisi III DPR RI terhadap kinerja Polri sekaligus pembahasan rencana kerja dan strategi institusi kepolisian dalam menghadapi tantangan keamanan nasional pada tahun 2026.
Editor: Redaksi TVRINews



