Grid.ID - Aktris Bunga Zainal mengungkapkan rasa geramnya terhadap netizen yang berspekulasi soal kematian selebgram Lula Lahfah. Diketahui, Lula Lahfah meninggal dunia pada Jumat (23/1/2026) dan kepergiannya mengejutkan banyak pihak.
Kepergian Lula yang mendadak memicu berbagai spekulasi liar di media sosial. Hal inilah yang kemudian membuat Bunga Zainal merasa kesal dan angkat bicara.
Melalui akun TikTok pribadinya @bunga23zainal, ia menyampaikan kekesalannya terhadap komentar-komentar netizen yang dinilai tidak memiliki empati. Bunga juga mengungkap bahwa dirinya sempat mengenal Lula secara langsung.
"Semua orang pada kaget ya atas meninggalnya selebgram Lula. Gw mau flashback sedikit nih, dulu tuh ternyata gw pernah syuting sama dia di ftv buatan laki gw. Anaknya sih emang seseru itu, pantes banget kalau temen-temennya banyak. Emang aslinya anaknya humble terus rame gitu," ujarnya.
Bunga kemudian mengingatkan bahwa hidup dan mati sepenuhnya adalah kuasa Tuhan. Menurutnya, tidak ada seorang pun yang bisa menebak kapan ajal akan datang.
"Kita gak pernah tau ya yang namanya hidup, mati semuanya itu emang kuasa Tuhan. Hari ini kita sehat, besok kita sakit, hari ini masih hidup, besok udah gaada, semuanya rahasia Tuhan," katanya.
Ia menilai peristiwa ini seharusnya menjadi pengingat bagi semua orang untuk lebih menjaga kesehatan dan perkataan. Bunga juga menekankan bahwa hidup sangat singkat dan harus dimanfaatkan sebaik mungkin.
"Mungkin kejadian-kejadian itu jadi mengingatkan kita buat hidup lebih sehat, buat mengingatkan kita lebih jaga mulut dan perkataan, dan mengingatkan kita bahwa hidup itu singkat. Jadi harus digunakan sebaik-baik mungkin," lanjutnya.
Namun, Bunga mengaku heran dengan sikap sebagian netizen yang masih saja berspekulasi soal penyebab kematian Lula. Ia menilai komentar-komentar tersebut sangat tidak berempati.
"Tapi gw gak ngerti nih sama netizen-netizen yang isi otaknya gak ada rasa empati. Gw baca dibeberapa komenan masih aja ada yang berspekulasi tentang meninggalnya si lula," ungkapnya.
Wanita kelahiran 1987 ini menyebut bahwa spekulasi yang beredar tidak hanya bernada positif, tetapi juga negatif. "Banyak spekulasi bukan hanya yang positif tapi yang negatif. Lu pada mikir gak sih keluarga yang ditinggalin kalau baca kayak gimana? Gw kasih contoh komenannya banyak yang spekulasi kalau dia meninggal karena overD" ungkapnya.
Ia pun mempertanyakan keyakinan netizen yang merasa paling tahu soal kehidupan pribadi Lula. Padahal, menurut Bunga, keluarga dan teman dekat sudah memberikan klarifikasi resmi.
"Pertanyaan gw lu tau banget hidup dia ya? Lu tau banget kayak berjam-jam sama dia, kayak tau banget hidupnya. Padahal jelas-jelas temen-temennya, keluarganya udah kasih klarifikasi gitu kalau dia sakit GERD," tuturnya.
Bunga menegaskan bahwa Lula sudah meninggal dunia dan seharusnya tidak lagi menjadi bahan spekulasi. Ia mengajak netizen untuk lebih memilih mengirim doa daripada mencari-cari penyebab kematian.
"Orangnya tuh udah meninggal, lu masih aja berspekulasi kayak gitu? Mending kata gw ya mikir lu punya empati, kirim doa, kirim Al-fatiha buat orangnya. Jangan lu cari tau akibat kematiannya kenapa, jelas-jelas bapaknya klarifikasi dia sakit GERD," katanya.
Ia juga meminta publik berhenti membahas latar belakang kehidupan pribadi Lula semasa hidupnya. Menurut Bunga, hal tersebut seharusnya dijadikan pengingat untuk hidup lebih sehat, bukan bahan gosip.
"Terlepas dari backgroun kehidupan dia sehari-hari, kalau dia sering ke club, ngepods atau apa, yaudah diam aja gitu gak usah dibahas. Anggap aja itu jadi pengingat lu pada untuk hidup lebih sehat, bukan malah berspekulasi," katanya.
Wanita berusia 38 tahun ini kembali mengingatkan netizen agar memikirkan perasaan keluarga yang ditinggalkan. Ia menilai komentar-komentar negatif bisa melukai hati orang-orang terdekat almarhum.
"Pikirin keluarganya kasian tau gak sih. Netizen ya emang kadang-kadang gaada alurnya, bablas aja. Kata gw pikir orang yang ditinggal perasaannya kaya gimana perasaannya kalau baca komenan-komenan lu. Gw yang bukan siapa-siapa aja hmm netizen perlu disentil akhlaknya," ujarnya.
Di akhir pernyataannya, Bunga meminta netizen berhenti berspekulasi dan fokus mengirim doa. Ia berharap Lula mendapatkan ketenangan dan keluarga yang ditinggalkan diberi keikhlasan.
"Udah pada diem aja, gak usah berspekulasi. Biar kita kirim doa buat si Lula, biar dia tenang di sana, bahagia di sana, keluarga yang ditinggalkan juga ikhlas," tutupnya. (*)
Artikel Asli



