Donald Trump Tolak Bad Bunny dan Green Day sebagai Pengisi Super Bowl Halftime Show

tabloidbintang.com
6 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Donald Trump menyatakan penolakannya terhadap keputusan penyelenggara ajang Super Bowl yang menunjuk Bad Bunny dan band Green Day sebagai pengisi acara Halftime Show.

Presiden Amerika Serikat berusia 79 tahun itu mengungkapkan ketidaksetujuannya karena kedua musisi tersebut dikenal pernah melontarkan kritik terhadap dirinya. Dalam pernyataannya kepada surat kabar New York Post, Trump secara tegas menyampaikan penilaiannya.

“Saya anti mereka. Menurut saya itu pilihan yang buruk. Yang dilakukan hanya menebar kebencian. Sangat buruk,” ujar Trump.

Trump juga memastikan dirinya tidak akan menghadiri pertandingan Super Bowl yang akan digelar di Santa Clara, California, pada 8 Februari mendatang. Meski demikian, ia menegaskan bahwa ketidakhadirannya tidak berkaitan langsung dengan acara Halftime Show.

“Jaraknya terlalu jauh. Sebenarnya saya mau datang. Saya punya sambutan yang bagus di Super Bowl, mereka menyukai saya,” kata Trump, yang baru-baru ini menghadiri World Economic Forum di Davos, Swiss. “Saya akan datang kalau jaraknya sedikit lebih dekat.”

Sementara itu, dukungan justru datang dari Shakira. Penyanyi asal Kolombia itu mengaku bangga Bad Bunny dipercaya tampil di panggung Super Bowl Halftime Show.

Shakira, 48 tahun, menyebut kesempatan tersebut sebagai momen penting, tidak hanya bagi Bad Bunny secara pribadi, tetapi juga bagi musik berbahasa Spanyol secara global. “Sudah waktunya,” ujar Shakira kepada Variety.

Ia mengenang pengalamannya sendiri saat tampil di Halftime Show 2020, di mana membawakan lagu berbahasa Spanyol sempat dianggap langkah berani. Menurutnya, penerimaan terhadap musik berbahasa Spanyol kini telah berkembang pesat dibandingkan awal kariernya.

“Saya berharap dan ingin percaya bahwa semua masa ketika musik saya dulu mendapat penolakan atau kebingungan dari dunia berbahasa Inggris sebelum akhirnya diterima, ikut membuka jalan hingga kita berada di titik ini,” katanya.

Shakira menambahkan, Bad Bunny tidak hanya merepresentasikan budaya Latin, tetapi juga menunjukkan betapa penting dan universalnya musik berbahasa Spanyol di kancah global. “Saya sangat bangga Bad Bunny bisa tampil di panggung terbesar di dunia. Ini adalah momen yang sempurna untuk penampilan seperti ini. Saya tidak sabar untuk menontonnya,” tutupnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil Liga Inggris: Drama Gol Menit Akhir, MU Menang di Markas Arsenal
• 20 jam lalukumparan.com
thumb
Kereta Api Maros–Barru Mogok di Tengah Jalan, Penumpang Dipindahkan ke Bus
• 6 jam lalutribuntimur.com
thumb
Longsor Cisarua Bandung Barat, SAR Kerahkan 9 Alat Berat Cari 65 Korban
• 8 jam lalurctiplus.com
thumb
Sovereign Halal Fund (SHAF): Genealogi Dana Halal Non-Fiskal
• 11 jam lalurepublika.co.id
thumb
Video: IHSG Menguat 1% dan Sentuh 9.000-Aksi Korporasi Saham Konglomerat
• 10 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.