KPK Libatkan BPK dalam Pemeriksaan Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji

okezone.com
19 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa sejumlah saksi terkait penyidikan perkara dugaan korupsi kuota haji, Senin (26/1/2026). Dalam pemeriksaan tersebut, KPK turut melibatkan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, menjelaskan para saksi terlebih dahulu menjalani pemeriksaan oleh auditor BPK. Setelah itu, pemeriksaan akan dilanjutkan oleh penyidik KPK.

Baca Juga :
Eks Stafsus Yaqut Gus Alex Bungkam Usai Diperiksa sebagai Tersangka Korupsi Haji

“Beberapa saksi saat ini masih menjalani pemeriksaan karena memang cukup panjang. Setelah diperiksa auditor BPK, nanti akan dilanjutkan pemeriksaan oleh penyidik KPK,” kata Budi kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.

Salah satu pihak yang dipanggil hari ini adalah Kesatuan Tour Travel Haji Umrah Republik Indonesia (KESTHURI), asosiasi perusahaan travel haji dan umrah. Pemeriksaan dilakukan untuk mendalami peran asosiasi tersebut dalam perkara ini.

“Yang bersangkutan didalami terkait perannya, di mana asosiasi ini diduga sebagai pengepul atau pengumpul uang dari biro-biro travel untuk kemudian diteruskan kepada pihak-pihak di Kementerian Agama,” ujar Budi.

Baca Juga :
KPK Periksa Bos Maktour Fuad Hasan Masyhur Terkait Korupsi Kuota Haji

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Menko PMK Pastikan Daerah Terdampak Bencana Dibangun Lebih Tangguh
• 6 jam lalutvrinews.com
thumb
Kalau Tidak Di-Mark Up, Biaya Paket Lengkap Sertifikat K3 Kemenaker Tak Sampai Rp 500.000
• 9 jam lalukompas.com
thumb
Harapan Purbaya Usai Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
• 18 jam lalubisnis.com
thumb
Kepala KUA Sekarang Boleh Diisi Penyuluh Agama Islam, Ini Alasannya
• 5 jam laludisway.id
thumb
Kursi Panas PAW RMS di DPR RI: Istri Bupati Luwu Menguat, Putri Dakka Klaim Masih Kader
• 23 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.