GenPI.co - Aktor Andrew Garfield dan Monica Barbaro dikabarkan tengah menjalin hubungan asmara.
Kisah asmara mereka mengingatkan banyak orang pada rasa gugup yang kerap muncul saat akan pergi berkencan.
Dilansir Your Tango, rasa gugup itu datang tanpa diundang, bahkan sebelum pertemuan dimulai.
Kekhawatiran tentang kesan pertama, obrolan yang canggung, dan takut melakukan kesalahan kecil sering membuat suasana jadi tidak rileks.
Berikut tips mengatasi gugup saat kencan.1. Perhatikan Penampilan
Meski sebagian orang menganggap penampilan fisik bukan segalanya, kesan pertama tetap memiliki peran penting.
Pasangan kencanmu kemungkinan juga menaruh perhatian besar pada penampilan.
Setiap orang memiliki preferensi masing-masing, jadi pastikan kamu tampil rapi, menarik, dan nyaman dengan diri sendiri.
Tidak ada yang salah dengan ingin memberi kesan baik, terutama di pertemuan pertama.
2. Jangan Abaikan Kebersihan Diri
Mandi, mengenakan pakaian bersih, dan menggunakan deodoran atau parfum secukupnya bisa membantu menciptakan kesan positif.
Kebersihan yang terjaga menunjukkan bahwa kamu menghargai diri sendiri dan orang yang ditemui.
3. Siapkan Topik Obrolan
Kebingungan mencari topik pembicaraan sering menjadi sumber kegugupan.
Memiliki beberapa ide obrolan sebelum kencan merupakan langkah cerdas.
Bersiaplah untuk menjawab pertanyaan sekaligus mengajukan pertanyaan ringan pada pasangan kencanmu.
Namun, ingat bahwa kencan bukan sesi wawancara.
Jaga suasana tetap santai, menyenangkan, dan tanpa tekanan agar percakapan mengalir dengan alami. (*)
Video heboh hari ini:





