Prakiraan Cuaca Sumatra Utara: Sejumlah Perairan Berpotensi Gelombang Tinggi 27-29 Januari

mediaindonesia.com
5 jam lalu
Cover Berita

BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan bahwa sebagian wilayah di Sumatera Utara (Sumut) masih berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan pada Selasa (27/1).

"Hujan dengan intensitas ringan berpotensi terjadi Selasa siang dan malam," kata Prakirawan BBMKG Wilayah I Endah Paramitha di Medan, Senin.

Secara umum cuaca di Sumatera Utara pada Selasa (26/1) pagi diprakirakan cerah berawan hampir merata di seluruh wilayah.

Baca juga : Prakiraan Cuaca Hari Ini, Jumat 12 September 2025: Jakarta hingga Papua Berpotensi Diguyur Hujan Ringan

Sementara pada siang dan sore hari, lanjutnya, berpotensi hujan dengan intensitas ringan di Samosir, Serdang Bedagai, Simalungun, Tapanuli Tengah, Asahan, Tapanuli Utara, Deli Serdang, Humbang Hasundutan, Karo, Toba, serta Langkat dan sekitarnya.

Kemudian pada malam hari berawan dan berpotensi hujan ringan di Padang Lawas, Simalungun, Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara, Pematangsiantar, Labuhanbatu, Asahan, Toba,Labuhanbatu Utara ,Langkat, Nias Selatan, dan sekitarnya.

Sedangkan pada dini hari, kata dia, diprakirakan berawan dan berpotensi hujan ringan di Mandailing Natal dan sekitarnya.

Baca juga : Gelombang Laut Meninggi, BMKG Keluarkan Peringatan Dini untuk Kepri

Untuk suhu udara rata rata 14-31 derajat Celcius, kelembaban udara 59-98 persen, dan angin berhembus dari timur hingga barat dengan kecepatan 4-6 km per jam.

Sementara Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Belawan Rizki Fadhillah Pratama Putra mengatakan sejumlah perairan Sumatra Utara berpotensi mengalami gelombang tinggi pada 27 hingga 29 Januari 2026 dengan ketinggian 1,25 hingga 2,5 meter.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari utara hingga timur laut dengan kecepatan angin berkisar 6-20 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari barat hingga barat laut dengan kecepatan angin berkisar 6-30 knot.

Gelombang 1,25 hingga 2,5 meter berpotensi terjadi di perairan timur Kepulauan Nias, perairan barat Kepulauan Nias, Perairan Kepulauan Batu, perairan barat Kepulauan Batu, Samudra Hindia barat Kepulauan Nias.

Kondisi tersebut berisiko terhadap keselamatan bagi nelayan yang menggunakan perahu jika kecepatan angin mencapai 15 knot dan tinggi gelombang mencapai 1,25 meter serta bagi kapal tongkang jika kecepatan angin mencapai 15 knot dan tinggi gelombang mencapai 1,5 meter. (Ant/Z-4)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
14 Korban Longsor Pasirlangu Dievakuasi Tim SAR, Medan Terjal dan Material Labil
• 17 jam laludisway.id
thumb
Sejarah Terulang Mutasi Polri, Jenderal Adhi Makayasa 95 Digantikan Lulusan Terbaik 96
• 22 jam lalurctiplus.com
thumb
Sosok Irjen Achmad Kartiko Akpol 1991 Letting Kapolri Promosi Kalemdiklat Polri, Mantan Kapolda Aceh
• 10 jam lalutribuntimur.com
thumb
Sudin KPKP Jakpus Targetkan Sterilisasi 150 Kucing Jantan Lokal
• 10 jam lalutvrinews.com
thumb
Komisi III Gelar Rapat dengan Kapolri dan Seluruh Kapolda, Ini yang Dibahas
• 17 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.