Buruan Cek Rekening, Dividen Tunai Interim Rp70,3 Miliar PNGO Cair Hari Ini

idxchannel.com
9 jam lalu
Cover Berita

PT Pinago Utama Tbk (PNGO) melakukan pembayaran dividen interim tunai kepada pemegang saham senilai Rp70,3 miliar pada hari ini, Selasa 27 Januari 2026.

Buruan Cek Rekening, Dividen Tunai Interim Rp70,3 Miliar PNGO Cair Hari Ini. (Foto Istimewa)

IDXChannel - PT Pinago Utama Tbk (PNGO) melakukan pembayaran dividen interim tunai kepada pemegang saham senilai Rp70,3 miliar pada hari ini, Selasa 27 Januari 2026.

"Besaran dividen interim kedua tahun buku 2025 yang dibagikan Rp70,3 miliar atau Rp90 per saham," kata Direktur Utama PNGO Raymon Wahab dalam keterbukaan informasi BEI, dikutip Selasa (27/1/2026).

Baca Juga:
PNGO Tebar Dividen Interim Rp130 per Saham, Catat Jadwalnya

Dividen interim kali ini merupakan yang kedua kalinya dibagikan oleh perseroan untuk tahun buku 2025. Sebelumnya, perseroan menebar dividen interim pada Oktober 2025.

Nilai dividen interim ini mengacu pada realisasi laba bersih Pinago Utama hingga 30 September 2025 yang sebesar Rp212,7 miliar. Sementara posisi saldo laba ditahan tercatat Rp1,05 triliun dengan ekuitas Rp1,16 triliun.

Baca Juga:
Siap-Siap Dividen PNGO Cair Hari Ini, GDST Cum Date

Penetapan dividen ini diputuskan dalam Rapat Direksi pada 5 Januari 2026. Usulan direksi itu kemudian disetujui Dewan Komisaris pada tanggal yang sama.

Baca Juga:
ARTO-PNGO Gelar RUPS Hari Ini, BYAN Masuk Cum Date

Pada Oktober 2025, perusahaan karet dan sawit itu menetapkan dividen interim tunai sebesar Rp130 per saham. Dengan demikian, total dividen tunai yang dibagikan sebesar Rp210 per saham.

(Dhera Arizona)

Baca Juga:
Pinago Utama (PNGO) Kembali Bagikan Dividen Interim Sebesar Rp70,3 Miliar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Peringatan Dini BMKG Jabodetabek 28-31 Januari 2026: Ini Daerah-Daerah Waspada Hujan Lebat
• 23 menit lalukompas.tv
thumb
Kejahatan Scam dari Kamboja, WNI Terjebak atau Terlibat?
• 14 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Pembahasan RUU Pemilu di DPR, Jadi Pertarungan Kepentingan Partai Politik
• 5 jam lalugenpi.co
thumb
Tragis, Nenek dan Cucu Tewas Berpelukan dalam Longsor Bandung Barat
• 15 jam laluokezone.com
thumb
Kapolres Batu Anugerahkan Satyalencana Pengabdian pada Anggota yang Loyal
• 20 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.