Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan seluruh korban banjir di ibu kota mendapatkan layanan kesehatan gratis di Puskesmas maupun RSUD. Pemprov DKI memiliki 44 puskesmas, 292 puskesmas pembantu, dan 31 rumah sakit yang siap memberikan layanan kesehatan bagi warga terdampak.
"Untuk yang terdampak banjir kalau di Jakarta semuanya gratis. Karena semuanya bisa di ini di puskesmas yang ada di Jakarta 44, Kemudian pembantu puskesmas 292 dan rumah sakit juga 31 semuanya kalau ada korban terdampak banjir maka kami gratiskan," kata Pramono di Kawasan Jakarta Utara, Selasa (27/1/2026).
Di sisi lain, Pemprov DKI Jakarta menyatakan siap melakukan pencegahan terhadap penyakit leptospirosis atau yang dikenal sebagai kencing tikus, meski saat ini kasusnya di Jakarta belum ditemukan.
"Kencing tikus dan itu ternyata di Jakarta belum ada. Toh kalau ada, kami pasti akan secara preventif melakukan pencegahan terhadap itu dan siap untuk itu, kalau ada," ungkapnya.
Selain itu, Pramono menyinggung upaya Pemprov dalam penanganan banjir secara teknis, termasuk normalisasi Sungai Cakung Lama di Kelapa Gading, yang diharapkan mampu meminimalkan risiko banjir di wilayah tersebut.
(bel/yld)


