IKBA Untag Surabaya Perkuat Alumni untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan

suarasurabaya.net
4 jam lalu
Cover Berita

Ikatan Keluarga Besar Alumni (IKBA) Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya menegaskan kembali peran alumni sebagai kekuatan strategis yang tidak hanya berdampak bagi kampus, tetapi juga bagi masyarakat luas, seiring dengan resmi dilantiknya kepengurusan baru periode 2026-2030.

J. Subekti Ketua Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya mengatakan, alumni harus turut mendorong peningkatan akreditasi melalui umpan balik yang konstruktif, keterlibatan dalam mentoring, berbagi keilmuan dengan mahasiswa, serta kontribusi nyata di masyarakat.

“Amanah sebagai pengurus alumni dinilai memiliki tanggung jawab besar. Setiap sikap dan langkah mencerminkan citra almamater, sehingga menjaga reputasi dan memberikan kontribusi positif menjadi hal yang utama,” katanya du Auditorium Gedung R. Ing Soekonjono, pada Selasa (27/1/2026).

Pihaknya menekankan pentingnya komitmen untuk menjunjung tinggi nilai kejujuran, kecerdasan, kebangsaan, keberagaman, dan kreativitas, serta mendukung pelaksanaan catur dharma perguruan tinggi sebagai landasan moral.

Kusumo Adi Nugroho, Ketua IKBA terpilih, berkomitmen untuk memperkuat solidaritas serta mendorong kontribusi strategis bagi institusi dan masyarakat luas.

“IKBA diharapkan menjadi rumah besar alumni yang aktif, produktif, dan berdampak,” ucap Kusumo Adi yang juga merupakan Wakil Ketua Komisi B DPRD Sidoarjo.

Pihaknnya ingin, dalam upaya meningkatkan kontribusi sosial dan muti pendidikan ke depan, bisa dilakukan dengan memperkuat jejaring alumni sekaligus membuka peluang kolaborasi yang lebih luas lagi.

Muhammad Faisal Ketua Panitia Tim Adhoc mengatakan, proses pemilihan Ketua IKBA telah melalui tahapan panjang dan partisipatif sejak September hingga Desember 2025.

“Rangkaian rapat pembentukan panitia hingga penetapan ketua terpilih berlangsung selama empat bulan sebagai wujud komitmen bersama dalam membangun organisasi yang kuat dan berkelanjutan,” jelasnya.

Melalui semangat tersebut, pihaknya menegaskan bahwa seluruhnya berkomitmen untuk mendorong peningkatan mutu pendidikan, perluasan jejaring profesional, serta penguatan nilai-nilai kebangsaan yang menjadi jati diri Kampus Merah Putih. (ris/saf/ipg)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gelandang Berdarah Filipina Gabung ke PSG dari Barcelona
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
Babak Baru Damai Hari dan Eggi Sudjana Vs Roy Suryo dan Khozinudin
• 16 jam laludetik.com
thumb
Harry Kane Digoda Barcelona, Tampaknya Sia-Sia, Bayern Munchen Langsung Tawarkan Kontrak Baru
• 13 jam laluharianfajar
thumb
PPIH Arab Saudi Dilatih Hadapi Puncak Haji
• 9 jam lalurepublika.co.id
thumb
Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia Futsal
• 3 jam lalubola.com
Berhasil disimpan.