BOYOLALI, KOMPAS.TV - Seorang pria di Boyolali, Jawa Tengah, jadi korban ledakan saat berusaha membuat petasan dengan meracik sendiri bahan bubuk petasan yang didapatnya dari toko online.
Ledakan dari petasan membuat bagian belakang rumah korban rusak parah.
Polisi menyebut korban berupaya meracik sendiri petasan untuk kemudian dijual. Namun karena minimnya pengetahuan dalam membuat petasan, ledakan tersebut pun terjadi.
Korban yang mengalami luka cukup parah kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat.
Baca Juga: Geram! Pria di Kuta Mengamuk dari Atap Rumah Hingga Lukai Warga, Dibalas Dilempari Petasan
#petasan #boyolali
Sahabat KompasTV, Mulai 1 Februari 2026 KompasTV pindah channel. Dapatkan selalu berita dan informasi terupdate KompasTV, di televisi anda di Channel 11 pada perangkat TV Digital atau Set Top Box. Satu Langkah lebih dekat, satu Langkah makin terpercaya!
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV
- petasan
- ledakan
- boyolali
- jawa tengah
- petasan rakitan
- kecelakaan





