BRI: Platform pelatihan LinkUMKM jangkau 14,98 juta pengusaha di 2025

antaranews.com
5 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI mencatat bahwa LinkUMKM, platform pelatihan usaha berbasis digital, telah dimanfaatkan oleh lebih dari 14,98 juta pelaku UMKM hingga akhir tahun 2025.

Platform ini digunakan sebagai sarana pendampingan usaha secara daring, mulai dari peningkatan kapasitas, perluasan pasar, hingga percepatan proses naik kelas.

Direktur Micro BRI Akhmad Purwakajaya di Jakarta, Selasa (27/1), menyampaikan bahwa LinkUMKM dikembangkan untuk menjawab kebutuhan pelaku usaha dalam mengakses informasi pasar, sekaligus meningkatkan kemampuan administrasi dan pengelolaan usaha secara berkelanjutan.

Platform dirancang agar pelaku UMKM dapat memperoleh pembelajaran yang sesuai dengan tahapan dan kebutuhan bisnisnya.

“LinkUMKM membuka kesempatan bagi setiap pelaku usaha untuk mengikuti pelatihan yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan bisnis, mulai dari penguatan dasar usaha hingga peningkatan kapasitas untuk naik kelas,” kata Akhmad.

Ia berharap, keberadaan platform LinkUMKM dapat membantu UMKM mengelola usahanya secara lebih terstruktur dan adaptif terhadap perubahan.

Saat ini, LinkUMKM menghadirkan enam fitur utama yang saling terintegrasi, yakni UMKM Smart, Rumah BUMN, UMKM Media, Komunitas, Etalase Digital, dan Register NIB sebagai dukungan administrasi dan legalitas usaha.

Pada fitur UMKM Smart, LinkUMKM menghadirkan “self-assessment naik kelas” yang membantu pelaku usaha mengenali kapasitas bisnis melalui sistem scoring digital.

Selain itu, tersedia fitur Coaching Clinic sebagai ruang konsultasi bisnis yang mempertemukan UMKM dengan mentor dan coach profesional.

Berdasarkan hasil penilaian tersebut, pelaku UMKM akan memperoleh rekomendasi pelatihan sesuai dengan kelas usahanya, mulai dari UMKM tradisional, berkembang, ataupun modern.

Baca juga: BRI sebut risiko iklim ancam kualitas aset dan stabilitas modal bank

Baca juga: BRINS perbarui asuransi otomotif, jangkau kendaraan tua hingga EV

Baca juga: BRI Insurance raih penghargaan atas unit bisnis syariah

Adapun saat ini, tersedia lebih dari 690 modul pembelajaran untuk memperkuat soft skill dan hardskill pelaku usaha.

Selain penguatan kapasitas, LinkUMKM juga menyediakan UMKM Media yang menyajikan berbagai informasi inspiratif, berita terkini, serta infografis edukatif yang relevan dengan kebutuhan pelaku usaha mikro.

Untuk mendukung perluasan pasar, LinkUMKM turut menghadirkan Etalase Digital sebagai sarana promosi produk UMKM agar menjangkau segmen pasar yang lebih luas.

Platform ini juga terhubung dengan jaringan Rumah BUMN sebagai bagian dari ekosistem pendampingan yang mendukung peningkatan kapasitas dan kapabilitas UMKM.

Di sisi lain, terdapat fitur Komunitas yang disediakan sebagai ruang kolaborasi dan berbagi pengalaman antar pelaku UMKM.

Baca juga: Himbara tekankan integrasi pembiayaan inklusif di paviliun RI WEF

Baca juga: BRI siap setor dividen interim ke negara Rp11 triliun

Baca juga: Danantara siap reformasi BUMN-BUMN besar mulai 2026




Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
“Dari Davos ke Medan Perang: Trump Aktifkan 25 B-2, Iran Tinggal Menunggu Jam”
• 17 jam laluerabaru.net
thumb
Diduga Korsleting Listrik, Kapal Nelayan di Jakarta Utara Hangus Dilalap Api
• 14 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Pejabat Tinggi Kementerian Kesehatan Iran: Dalam 48 Jam, Jumlah Korban Tewas Aksi Protes Bisa Lebih dari 30.000 Orang
• 34 menit laluerabaru.net
thumb
Kepesertaan JKN Tembus 98%, BPJS Gelar UHC Awards 2026
• 14 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Pemkot Jaksel jamin keamanan Taman Literasi Blok M bagi pengunjung
• 21 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.