VIVA – Jagat bursa transfer Premier League mendadak heboh di pengujung Januari 2026. Sebuah kabar mengejutkan datang dari Stamford Bridge, di mana bintang utama Chelsea, Cole Palmer, dilaporkan mulai menimbang opsi untuk meninggalkan London. Menariknya, Palmer dikabarkan enggan kembali ke pangkuan klub lamanya, Manchester City, dan justru menunjukkan sinyal kuat ingin "menyeberang" ke Manchester United.
Keinginan Palmer ini disebut-sebut bukan karena faktor uang semata, melainkan alasan emosional. Sebagai pemuda kelahiran Wythenshawe, Manchester, Palmer tumbuh besar sebagai pendukung setia Setan Merah. Nostalgia masa kecil saat sering menonton laga di Old Trafford menjadi pemicu utama mengapa pemain berusia 23 tahun itu lebih memilih United ketimbang harus kembali ke skuad asuhan Pep Guardiola.
Melansir laporan terbaru dari The Sun dan The Mirror, Palmer merasa ‘homesick’ dan ingin lebih dekat dengan keluarga di North West. Meski Chelsea dipastikan akan mematok harga selangit bahkan diprediksi menembus angka £150 juta (setara dengan Rp3,07 Triliun), manajemen MU yang kini dipimpin INEOS dikabarkan terus memantau situasi dengan saksama.
- AP Photo
Sambil memantau situasi Palmer, Manchester United juga mulai bergerak untuk mengamankan tanda tangan penyerang muda berbakat milik Rennes, Mohamed Kader Meite. Pemain berusia 18 tahun ini tengah menjadi pembicaraan hangat di Ligue 1 berkat kombinasi postur menjulang (hampir 2 meter) dan insting tajam di depan gawang.
Rennes dilaporkan telah mematok harga di angka €30 juta atau sekitar Rp516 Miliar. Man United tidak sendirian dalam perburuan ini, karena raksasa Saudi Pro League, Al Hilal, juga tengah mencoba menggoda sang pemain dengan tawaran gaji fantastis. Namun, laporan terbaru menyebutkan Meite lebih tertarik menguji kemampuannya di kerasnya Premier League.
Pembersihan Skuad: Onana Out, Bruno Minta Gaji SultanDi sisi lain, perombakan skuad di bawah asuhan pelatih (sementara) Michael Carrick juga mulai memakan korban. Andre Onana, yang saat ini sedang dipinjamkan ke Trabzonspor, kemungkinan besar tidak akan kembali ke Carrington. Agen Onana dilaporkan sudah berada di Milan pekan ini untuk membahas kepulangannya ke Inter Milan, menyusul rencana Nerazzurri mencari pengganti Yann Sommer.



