Luncurkan My Prime Hospital Network, MSIG Life Gandeng 260 Rumah Sakit

jpnn.com
6 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk (MSIG Life) resmi meluncurkan layanan baru bernama My Prime Hospital Network.

Layanan yang tersedia di 260 rumah sakit rekanan itu bakal memberikan memberikan pengalaman rawat inap dan proses pemulihan pasien secara nyaman.

BACA JUGA: Amanyaman dan MSIG Indonesia Hadirkan Asuransi Perjalanan Berbasis Digital

Hal ini sebagai bentuk respon atas data Badan Pusat Statistik (BPS) 2024 yang menunjukkan peningkatan proporsi penduduk yang menjalani rawat inap.

BPS mendapati jumlah rawat inap dari 3,29% pada 2023 menjadi 3,74% pada 2024, atau mencakup lebih dari 10 juta orang.

BACA JUGA: Asuransi MSIG Indonesia Rayakan Hari Jadi ke-50, Siapkan Strategi Bisnis Masa Depan

"Layanan ini hadir untuk memastikan nasabah merasakan kenyamanan di setiap tahap mulai dari fasilitas kamar yang lebih baik hingga dukungan bagi pendamping," ungkap Director and Chief Operating & IT Officer MSIG Life, Elly Susanti, Rabu (28/1).

Menurutnya, melalui My Prime Hospital Network, nasabah MSIG Life dapat menikmati berbagai layanan istimewa saat menjalani perawatan di rumah sakit rekanan

BACA JUGA: MSIG Indonesia, Perusahaan Asuransi Pertama Menggunakan Layanan Drone Survey Resolusi Tinggi

Layanan itu meliputi peningkatan kamar perawatan tanpa biaya tambahan, ruang tunggu VIP, Layanan Klaim Cashless dengan proses administrasi yang mudah dan cepat untuk kenyamanan nasabah.

"Juga fasilitas ambulans dan pengiriman obat secara cuma-cuma sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku," ujarnya.

Elly Susanti menjelaskan, kenyamanan selama perawatan memiliki korelasi positif terhadap proses pemulihan pasien.

"Kami ingin memastikan nasabah merasakan kenyamanan di setiap tahapan," tambahnya.

Saat ini, jaringan My Prime Hospital Network telah mencakup lebih dari 260 rumah sakit yang tersebar di kota-kota utama di Sumatra, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, hingga Nusa Tenggara.

"Kami berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan jaringan ini guna memberikan akses layanan berkualitas bagi lebih banyak nasabah di masa depan," tegasnya.

Sebagai mitra tepercaya bagi lebih dari 1 juta tertanggung, MSIG Life secara konsisten membuktikan komitmennya melalui pembayaran klaim.

Pada periode Januari hingga September 2025, perusahaan telah membayarkan klaim kesehatan dan meninggal dunia dengan total mencapai Rp801 miliar. (esy/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Mesyia Muhammad


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dinkes DKI Jakarta Ingatkan Lonjakan DBD Mengintai, Puncaknya Maret Mei
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
Kemenperin Perkuat Ekosistem Semikonduktor Nasional untuk Tingkatkan Daya Saing Industri
• 8 jam lalupantau.com
thumb
Penjelasan Lengkap Ketua Komisi III DPR soal Pemilihan Adies Kadir Hakim MK
• 23 jam laludetik.com
thumb
Onadio Leonardo Ungkap Banyak Pelajaran yang Didapat Usai Jalani Rehabilitasi
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Na Daehoon Angkat Bicara untuk Terakhir Kali soal Diamnya atas Retaknya Rumah Tangga dengan Jule
• 5 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.