10 Saksi Sudah Diperiksa, Polisi Masih Irit Bicara soal Penyebab Kematian Selebgram Lula Lahfah

liputan6.com
4 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Polisi hingga hari ini masih mendalami penyebab meninggalnya Selebgram Lula Lahfah di apartemen kawasan Jakarta Selatan (Jaksel).

"Kami sampaikan bahwa Polsek Kebayoran Baru beserta penyelidikan dan penyidikan Polres Metro Jakarta Selatan sudah mendalami beberapa rangkaian peristiwa. Artinya mulai dari penemuan jenazah pertama sampai dengan pengelolaan barang bukti, olah TKP, pemeriksaan saksi-saksi, sudah dilakukan pemeriksaan 10 saksi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermanto  kepada wartawan di Jakarta, Rabu (28/1/2026).

Advertisement

BACA JUGA: Kasus Es Kue Jadul Diduga Spons Viral, Polres Jakpus Siap Evaluasi Internal

 

Dia mengatakan, pihaknya turut memeriksa tenaga medis diantaranya dokter Rumah Sakit Fatmawati yang melakukan visum luar keterangan, juga dokter dari klinik di Depok yang mengeluarkan surat keterangan kematian.

"Termasuk kita melakukan pemeriksaan permintaan keterangan kepada Rumah Sakit Pondok Indah terkait tentang riwayat medis dari almarhumah," tutur Budi.

Sejumlah barang bukti dari lokasi kejadian telah dikirim ke Laboratorium Forensik Polri. Proses uji forensik untuk memastikan penyebab kematian korban.

"Kita semua menunggu," jelas Budi.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Resmi! Anggota Exco Federasi Sepakbola Malaysia Mundur Massal
• 1 jam laluviva.co.id
thumb
Indonesia Ikut Iuran Dewan Perdamaian Trump, Komisi I: Kita Serahkan ke Pemerintah
• 23 jam lalukompas.com
thumb
BGN: Mitra SPPG Harus Memberdayakan Kantin di Sekolah Penerima MBG
• 9 jam lalujpnn.com
thumb
KPK Panggil Ulang Hanif Dhakiri Terkait Kasus Pemerasan RPTKA
• 10 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Video Pedagang Es Gabus Viral, Polisi yang Tuduh Pakai Bahan Spons Akui Salah dan Minta Maaf, Kapolres Beri Motor
• 5 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.