JAKARTA, KOMPAS.TV – Kodim 0501/Jakarta Pusat memberikan klarifikasi terkait peristiwa yang melibatkan kakek penjual es gabus, Sudrajat, yang viral di media sosial.
Dandim 0501/Jakarta Pusat, Kolonel Inf Ahmad Alam Budiman menjelaskan bahwa kejadian tersebut bermula dari kesalahpahaman di lapangan.
Ia juga menegaskan, permasalahan itu telah diselesaikan secara kekeluargaan setelah aparat terkait bertemu dengan Sudrajat pada Selasa (27/1/2026).
“Tidak ada niat sedikit pun untuk merugikan warga. Kami menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan kebersamaan dengan rakyat. Permasalahan ini telah diselesaikan secara kekeluargaan dan kami bersyukur semuanya dapat berjalan dengan baik,” ujar Kolonel Inf Ahmad Alam Budiman.
Baca Juga: Hotman Respons Kakek Pedagang Es Gabus Dituduh Dagang Berbahan Spons hingga Dianiaya TNI-Polri
#tni #polisi #kodim #penjualesgabus
Sahabat KompasTV, Mulai 1 Februari 2026 KompasTV pindah channel. Dapatkan selalu berita dan informasi terupdate KompasTV, di televisi anda di Channel 11 pada perangkat TV Digital atau Set Top Box. Satu Langkah lebih dekat, satu Langkah makin terpercaya!
Penulis : Aditya-Pramana
Sumber : Kompas TV
- kakek pedagang es gabus
- tni
- polisi
- kodim
- noads





