Obrak-Abrik! Purbaya Lantik 36 Pejabat Baru Bea Cukai 

eranasional.com
8 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, ERANASIONAL.COM — Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa melantik 36 pejabat baru Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan di Kantor Kemenkeu, Jakarta Pusat, Rabu (28/01/2026).

Dalam arahannya, Menkeu Purbaya menekankan pentingnya merumuskan kebijakan fiskal yang tepat untuk mendorong permintaan dalam negeri.

Hal ini perlu dilakukan sebagai salah satu upaya mewujudkan cita-cita Indonesia maju di tengah tantangan dinamika geopolitik global.

Pelantikan tersebut berdasarkan pada Keputusan Menteri Keuangan Nomor 36 Tahun 2026 tentang Mutasi dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian Keuangan.

“Pada hari ini, Rabu, tanggal 28 Januari 2026, saya Menteri Keuangan dengan ini secara resmi melantik saudara-saudara dalam jabatan yang baru di lingkungan Kementerian Keuangan,” ujar Purbaya dalam sambutannya.

Purbaya menegaskan, pengangkatan jabatan ini bukan sekadar seremoni, melainkan merupakan tugas negara dan amanah publik yang harus dipertanggungjawabkan secara profesional.

Menurutnya, perombakan jabatan dilakukan sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas aparatur negara dan berkontribusi mendorong Indonesia menjadi negara maju.

Untuk itu, ia meminta para pejabat yang baru dilantik menjalankan tugas dengan penuh integritas, dedikasi dan tanggung jawab.

“Saya mengucapkan selamat kepada saudara-saudara yang dilantik. Amanah ini tidak ringan dan tidak semua orang mendapatkan kepercayaan ini,” kata Purbaya.

Ada sebanyak 36 pejabat pimpinan tinggi pratama dilantik dan ditempatkan di lingkungan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb), serta Direktorat Jenderal Stabilitas dan Pengembangan Sektor Keuangan (DJSPSK). Dok: Eranasional/HO Kemenkeu

Seperti diketahui, Purbaya menyampaikan akan merombak besar-besaran DJBC dan DJP.

Bendahara Negara itu menyebut langkah tersebut sebagai langkah menekan kebocoran penerimaan negara.

“Jadi kita mesti kerjakan lebih baik lagi dalam pengumpulan pajak. Sebentar lagi Bea Cukai Dan pajak akan saya obrak-abrik,” ucap Purbaya, Selasa 27 Januari 2026.

Lebih lanjut, Purbaya mengatakan bahwa dirinya ingin merombak besar-besaran sejak tahun lalu.

Namun, Purbaya belum terlaksana karena baru bergabung dalam pemerintahan pada September 2025.

“Tahun lalu saya baru masuk September, kalau obrak-abrik bulan itu kan kita kacau masih Di tahap akhir dari pengumpulan pajak,” ungkap Purbaya.

“Tapi saya yakin dengan perbaikan orang-orang pajak dan Bea Cukai nanti ke depan tax ratio kita akan meningkat dengan signifikan,” lanjutnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KPK Ubah Aturan Gratifikasi, Catat Perbedaannya
• 11 jam laluidntimes.com
thumb
Inovasi Digital Marketing Jadi Kunci Transformasi Perusahaan
• 21 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Pintu Air Pulogadung Naik ke Siaga 3, Warga Bantaran Sungai Diimbau Waspada
• 8 jam lalukompas.com
thumb
Virus Nipah Muncul di India, KBRI New Delhi Beri Imbauan: Kupas Buah Menyeluruh
• 28 menit lalukumparan.com
thumb
Jejak Misterius Perusahaan di Balik Gas Tertawa Whip Pink
• 16 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.