Curah Hujan di Jakarta Tinggi, PJJ dan WFH Diperpanjang hingga 1 Februari 2026

idxchannel.com
4 jam lalu
Cover Berita

Pemprov DKI memutuskan untuk memperpanjang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dan Work From Home (WFH) hingga 1 Februari 2026.

Curah Hujan di Jakarta Tinggi, PJJ dan WFH Diperpanjang hingga 1 Februari 2026 (FOTO:iNews Media Group)

IDXChannel  - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung telah memutuskan untuk memperpanjang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dan Work From Home (WFH) hingga 1 Februari 2026. Adapun PJJ dan WFH sebelumnya berakhir pada Rabu (28/1) kemarin. 

"Maka dengan demikian saya sudah memutuskan untuk PJJ maupun orang mau work from home itu sampai dengan 1 Februari," kata Pramono usai meninjau normalisasi kali Ciliwung di Jakarta Timur, Kamis (29/1/2026).

Baca Juga:
Bhumi Visatanda Bakal Hidupkan Kembali Hotel Desa Wisata di TMII

Keputusan ini diambil Pramono, dengan mempertimbangkan prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Karena BMKG memprediksi hujan intensitas tinggi berlangsung hingga 1 Februari 2026.

"Jadi untuk periode ini dari hasil BMKG kemungkinan besar bahwa curah hujan itu masih tinggi sampai dengan tanggal 1 Februari," katanya.

Baca Juga:
Pendapatan Premi Asuransi Jiwa Capai Rp163,88 Triliun per November 2025

Dalam rangka menindaklanjuti prediksi BMKG, Pramono memberikan persetujuan penuh untuk pelaksanaan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC). Hal ini guna menekan intensitas hujan tinggi di Jakarta.

Ia menyebut BPBD DKI Jakarta, pada pagi ini juga telah melaksanakan OMC. Menurutnya bila tak dilaksanakan OMC pagi ini, Jakarta akan diguyur hujan panjang.

Baca Juga:
Begini Analisis Saham REAL di Tengah Volatilitas Pasar

"Karena kemungkinan curah hujannya masih tinggi termasuk hari ini, dan mohon maaf hari ini dari tadi (OMC) pagi jam 5 sebenarnya sudah kita lakukan. Kalau enggak (OMC) ini pasti curah hujannya lebih tinggi dari yang sekarang," kata dia.

(kunthi fahmar sandy)

Baca Juga:
BCA (BBCA) Umumkan Rencana Buyback Saham Maksimal Rp5 Triliun

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Media Belanda Sebut Ajax Ditipu dalam Proses Transfer Maarten Paes
• 6 jam lalubola.com
thumb
Kapolres Sleman Mengaku Dilema Tangani Hogi Minaya
• 19 jam lalukompas.com
thumb
Begini Kegiatan UT Makassar Gelar Peringatan Isra Mikraj
• 20 jam laluharianfajar
thumb
Chery C5 CSH Hybrid Uji Nyali Lewat Perjalanan Panjang
• 5 jam laluviva.co.id
thumb
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
• 20 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.