4 Pompa Dikerahkan Tangani Banjir di Jalan Daan Mogot Jakarta Barat

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita
Banjir merendam Jalan Daan Mogot area dekat Halte Transjakarta Jembatan Baru, Cengkareng, Jakarta Barat pada Kamis (29/1/2026) pagi. ebanyak empat unit pompa bergerak (mobile) dikerahkan untuk menangani banjir yang melanda Jalan Daan Mogot KM 13, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (29/1/2026). (Sumber: KOMPAS.com/Ridho Danu Prasetyo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebanyak empat unit pompa bergerak (mobile) dikerahkan untuk menangani banjir yang melanda Jalan Daan Mogot KM 13, Cengkareng, Jakarta Barat (Jakbar), Kamis (29/1/2026).

Petugas operator pompa dari Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat, Japra, menyebut satu pompa berkapasitas 300 liter per detik.

“Kapasitas satu pompa itu 300 liter per detik, jadi total ada empat pompa yang bekerja," kata Japra dalam keterangannya di Jakarta pada Kamis.

Baca Juga: Cerita Pengendara Terdampak Banjir di Jalan Daan Mogot Jakarta: Sudah 3 Kali Mogok Selama Januari

Ia menyebut keempat pompa tersebut telah dikerahkan sejak Kamis pagi sekira pukul 04.00 WIB untuk meminimalisasi dampak banjir.

Kendati demikian, ketinggian air di Jalan Daan Mogot KM 13 terpantau masih bertahan di angka 40 cm karena debit air di saluran pembuangan utama masih tinggi.

"Patokannya sebenarnya ada di Kali Mookervaart. Kalau kalinya rendah, air yang kita pompa cepat keluar. Tapi sekarang kondisi kali juga masih tinggi," ucapnya dilansir dari Antara.

Meski demikian, ia optimistis apabila cuaca mendungkung, kemungkinan sore atau setelah Magrib banjir di lokasi tersebut bisa surut.

Sementara itu, berdasarkan laporan Jurnalis KompasTV, Prasetyo, pada Kamis siang debit air di Jalan Daan Mogot terpantau kembali naik usai hujan deras kembali mengguyur kawasan tersebut.

Tak hanya itu, luapan air kali Mokevart juga membuat kondisi banjir di ruas jalan tersebut sulit surut.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Tito-Dirhantoro

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV/Antara.

Tag
  • banjir jakarta
  • banjir daan mogot
  • jabar
  • pompa air
  • jakarta
  • banjir
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Update Banjir Jakarta Siang Ini: 28 RT dan 11 Ruas Jalan Masih Terendam
• 7 jam laludetik.com
thumb
Fakta Kasus Bela Istri Dari Jambret Jadi Tersangka, Kini Kapolres-Kajari Sleman Kompak Minta Maaf di DPR
• 20 jam lalunarasi.tv
thumb
Kritik Hikmahanto hingga Dino Patti Djalal soal Dewan Perdamaian Trump
• 21 jam lalukompas.com
thumb
Seskab Teddy Bertemu 4 Mata dengan Emil Dardak, Bahas Apa?
• 7 jam laluliputan6.com
thumb
Dukung Visi Net Zero Emission, INVI Luncurkan Bus Medium Listrik Terbaru dengan Dek Tinggi
• 9 jam lalujpnn.com
Berhasil disimpan.