Ruang Server di Kedubes Italia Terbakar, 7 Unit Damkar Diterjunkan

kumparan.com
1 jam lalu
Cover Berita

Ruas server di Kedutaan Besar (Kedubes) Italia yang berlokasi di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, terbakar pada Kamis (29/1).

Berdasarkan data dari Command Center Damkar, laporan kebakaran diterima petugas pada pukul 16.56 WIB melalui telepon warga ke Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat.

"Objek gedung Kedubes Italia (ruang server)," katanya.

Petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi pada pukul 17.03 WIB. Sebanyak 7 unit mobil pemadam dengan 42 personel dikerahkan ke lokasi.

Hingga pukul 17.12 WIB, petugas berhasil melokalisir perambatan api sehingga tidak meluas ke area gedung lainnya.

"Status kebakaran proses pemadaman. Perambatan Api dapat dilokalisir," ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti penyebab munculnya api.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PPATK Usut Dugaan Transaksi Kayu Ilegal Rp 137 M, Diserahkan ke Kemenhut
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Rupiah Melemah meski Pasar Respons Positif Langkah Purbaya Lanjutkan 4 Program Stimulus di 2026
• 9 jam laluviva.co.id
thumb
Phemex Luncurkan Elite Trader Recruitment Program untuk Kalangan Profesional yang Menggunakan Fitur "Copy Trading"
• 8 jam laluantaranews.com
thumb
Panglima TNI Lantik 260 Perwira Prajurit Karier Program Khusus 2026
• 29 menit lalumetrotvnews.com
thumb
Panggil Menteri ATR, Presiden Prabowo: Perkuat Kebijakan Tata Ruang untuk Lindungi Sawah Nasional
• 5 jam laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.