Terkini, Jeneponto — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jeneponto, Hj. Salmawati, secara resmi melantik Ketua dan pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan dan Kelurahan se-Kabupaten Jeneponto, Kamis, 29 Januari 2026.
Pelantikan Pengurus TP PKK Kecamatan dan Kelurahan tersebut berlangsung di Ruang Kala’birang, Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, dalam suasana khidmat dan penuh kekeluargaan.
Dalam sambutannya, Hj. Salmawati menegaskan bahwa TP PKK memiliki peran strategis dalam mendukung program pemerintah daerah, khususnya dalam pemberdayaan keluarga dan peningkatan kesejahteraan masyarakat hingga ke tingkat kelurahan.
“TP PKK merupakan mitra pemerintah yang memiliki peran penting dalam membangun keluarga yang sejahtera. Saya berharap para Ketua TP PKK Kecamatan dan Kelurahan yang dilantik hari ini dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab serta aktif mendukung program-program PKK,” kata Hj. Salmawati.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara TP PKK dengan pemerintah kecamatan dan kelurahan agar seluruh program kerja dapat berjalan efektif dan tepat sasaran.
Acara pelantikan tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para Camat, Kepala Kelurahan, serta pengurus TP PKK Kabupaten Jeneponto.
Pelantikan ini diharapkan menjadi momentum penguatan peran TP PKK di semua tingkatan dalam mendukung pembangunan daerah dan peningkatan kualitas hidup keluarga di Kabupaten Jeneponto.




