Kasus Denada dan Ressa Memanas, Kuasa Hukum Denada Sebut Semua Biaya Sudah Dipenuhi Sejak Awal​

grid.id
6 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Kasus yang melibatkan Denada dan Ressa Rizky Rossano kembali menjadi sorotan publik setelah muncul gugatan yang dinilai mendadak. Pihak Denada melalui kuasa hukumnya menegaskan tidak ada persoalan serius sebelum perkara ini mencuat.

Muhamad Iqbal selaku kuasa hukum Denada menyebut kliennya selama ini telah menjalankan tanggung jawab sebagai ibu. Ia menekankan bahwa Ressa dirawat dan dipenuhi kebutuhannya sejak kecil tanpa ada pembedaan.

“Intinya keberatan,” ujar Iqbal dikutip melalui tayangan Youtube Reyben Entertainment, Kamis (29/01/2026).

Menurut Iqbal, Denada tidak pernah sekalipun menganggap Ressa bukan anaknya sendiri. Ia menyebut kasih sayang dan perhatian diberikan sebagaimana layaknya seorang ibu kepada anak.

“Wong memang semua sudah dikasih, mulai dibiayai juga,” kata Iqbal.

Ia menjelaskan bahwa pembiayaan mencakup kebutuhan hidup hingga pendidikan Ressa. Seluruh fasilitas disebut telah dipenuhi sejak awal tanpa ada persoalan yang dipermasalahkan sebelumnya.

“Denada tidak pernah menganggap Ressa bukan anaknya,” tegas Iqbal.

Pihak kuasa hukum juga mengaku heran dengan munculnya gugatan tersebut. Pasalnya, selama ini hubungan mereka dinilai berjalan baik tanpa konflik hukum.

Iqbal menyebut Denada sempat fokus pada urusan keluarga dan pengobatan anaknya sehingga tidak banyak memberikan pernyataan ke publik. Hal itu disebut menjadi alasan Denada memilih menyerahkan penjelasan kepada kuasa hukum.

“Semua sudah selesai, tiba-tiba ada gugatan,” ujar Iqbal.

Terkait isu pengasuhan sejak bayi, Iqbal menegaskan bahwa Ressa bukan diadopsi, melainkan diasuh. Ia menilai persoalan tersebut merupakan ranah keluarga yang sensitif.

 

Kuasa hukum menambahkan bahwa seluruh proses hukum akan dihadapi sesuai prosedur yang berlaku. Ia menyebut pihak Denada siap membuktikan seluruh klaim di persidangan.

Saat ditanya soal kelanjutan sidang, Iqbal menyatakan masih menunggu panggilan resmi dari pengadilan. Proses hukum disebut akan berjalan sesuai mekanisme yang ditentukan.

Publik kini menantikan perkembangan lanjutan dari kasus tersebut yang kian menyita perhatian. Sengketa antara Denada dan Ressa pun diprediksi masih akan bergulir dan menjadi sorotan dalam waktu dekat. (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Cuaca Ekstrem, Nelayan Armada 3 GT di Tanjung Jabung Timur Batal Melaut
• 23 jam lalutvrinews.com
thumb
Tegas! 13 Calon Petugas Haji Dipulangkan Saat Diklat karena Indisipliner dan Manipulasi Data
• 2 jam lalusuara.com
thumb
Pemprov DKI Buka Posko Pengaduan Jalan Rusak, Warga Bisa Melapor Lewat Telepon dan WA
• 5 jam laluliputan6.com
thumb
Jule Belum Pengin Menikah Setelah Cerai, Mau Santai dan Nikmati Masa Single
• 22 jam lalugenpi.co
thumb
PB ORADO Tunjuk Jhon LBF Perkuat Citra Domino sebagai Olahraga Nasional
• 19 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.