Bola.com, Jakarta - John Herdman mulai rajin blusukan di beberapa pertandingan dan tempat latihan klub-klub BRI Super League 2025/2026.
Aksi turun gunung pelatih baru Timnas Indonesia ini mendapat respons positif dari kalangan pengamat sepak bola nasional.
Satu di antara sosok yang mengapresiasi sikap proaktif mantan arsitek Timnas Kanada ini adalah Toni Ho.
Pelatih senior asal Makassar ini menilai kehadiran John Herdman pada laga Persija kontra Madura United di SUGBK dan Stadion Indomilk Arena, Tangerang, saat Persita bentrokan dengan Bhayangkara FC sangat positif.
"Idealnya pelatih baru harus seperti itu. Hadir langsung di pertandingan resmi akan membuka khazanah John Herdman seperti apa atmosfer kompetisi Indonesia. Sebagai pelatih berpengalaman, dia akan tahu kualitas pemain dan greget Super League itu sendiri," ujar Toni Ho.




