Pesawat Latih Tergelincir di Bandara Juanda Membuat Runway Ditutup Sementara

tvonenews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Sidoarjo, tvOnenews.com – Bandara Internasional Juanda mengonfirmasi dugaan pesawat latih tergelincir di area runway pada hari ini. General Manager Bandara Juanda M Tohir mengatakan akibat kejadian itu runway Bandara Internasional Juanda sempat ditutup selama kurang lebih satu jam untuk proses evakuasi pesawat serta inspeksi menyeluruh pada runway.

 

“Sebagai langkah keselamatan dan keamanan penerbangan jadi kita tutup dulu saat kejadian. Selain itu, untuk memastikan tidak terdapat Foreign Object Debris (FOD) maupun potensi risiko lain yang dapat mengganggu operasional penerbangan," ucapnya.

 

Tohir menyampaikan akibat penutupan itu terdapat sembilan penerbangan yang melakukan pengalihan ke bandara lain. Bandara Internasional Juanda telah berkoordinasi secara intensif dengan maskapai terkait untuk agar penanganan penumpang dan operasional penerbangan tetap berjalan dengan baik.

 

Setelah seluruh proses evakuasi dan pemeriksaan selesai dilakukan dan dinyatakan aman, runway saat ini telah dibuka kembali dan operasional penerbangan di Bandara Internasional Juanda kembali normal.

 

"Kami menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pengguna jasa bandara dan pihak terkait atas ketidaknyamanan yang terjadi, serta mengucapkan terima kasih atas pengertian dan kerja sama seluruh pihak" pungkasnya. (khu/ias)

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Denada Akhirnya Akui Ressa Rizky Anak Kandungnya, Bantah Sudah Telantarkan Darah Dagingnya Sejak Kecil
• 2 jam lalugrid.id
thumb
Wall Street Ditutup Melemah, Investor Khawatir soal Imbal Hasil Investasi AI
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Kapolri Tekankan Doktrin To Serve and To Protect Jadi Pedoman Seluruh Jajaran
• 14 jam laludetik.com
thumb
Link Live Streaming Panathinaikos vs Roma di Liga Europa 2026 Besok Dini Hari
• 21 jam lalugrid.id
thumb
Pakar Ekonomi Unmul Ingatkan Investor Pemula untuk Tidak FOMO di Tengah Lonjakan Harga Emas
• 6 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.