SOLO – Nama Gibran Rakabuming Raka mulai mencuat sebagai sosok yang dinilai potensial maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2029.
Menanggapi isu tersebut, mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga ayah Gibran memberikan respons singkat.
"Kan sudah saya sampaikan, Prabowo–Gibran dua periode. Sudah itu saja," kata Jokowi saat ditemui di kediamannya di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jumat (30/1/2026).
Sebelumnya, Ketua Harian Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ahmad Ali menyampaikan pandangannya terkait peluang politik Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada Pemilihan Presiden 2029.
Ahmad Ali menilai, putra sulung Jokowi tersebut memiliki potensi menjadi penantang serius dalam kontestasi Pilpres 2029, termasuk terhadap Presiden Prabowo Subianto.
(Awaludin)


:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485715/original/089407600_1769524981-20260127BL_Timnas_Futsal_Indonesia_Vs_Korea_AFC_Futsal_Asian_Cup_2026-22.jpg)