Perampok Gasak Uang Rp45 Miliar di Jalanan Jepang

metrotvnews.com
1 jam lalu
Cover Berita

Tokyo: Perampok jalanan mencuri uang tunai 420 juta yen atau sekitar Rp45,7 miliar dalam perampokan langka di Tokyo, Jepang. Para pencuri menggunakan semprotan merica dan mengambil koper berisi uang di dekat stasiun Ueno.

“Sebuah tim perampok yang terdiri dari tiga orang mencuri koper berisi uang  di jalan yang ramai di pusat Tokyo,” kata polisi, seperti dikutip dari NHK pada Jumat 30 Januari 2026.

Ini adalah sebuah kejahatan langka di kota metropolitan Jepang yang membanggakan diri akan keamanannya. Perampokan itu terjadi ketika para pencuri menggunakan semprotan merica untuk mengambil koper berisi uang sekitar pukul 21.30  pada Kamis di dekat stasiun Ueno, daerah yang populer di kalangan turis, kata seorang juru bicara Kepolisian Metropolitan Tokyo kepada AFP dengan syarat anonim.

Dia menolak memberikan detail lebih lanjut tentang kasus tersebut, tetapi media lokal mengatakan para korban adalah sekelompok lima warga negara Tiongkok dan Jepang yang mencoba memasukkan koper berisi sekitar 420 juta yen ke dalam kendaraan.

Belum jelas mengapa kelompok itu membawa uang tersebut. Fuji Television melaporkan bahwa para korban mengatakan kepada penyelidik bahwa uang tunai tersebut sedang dikirim ke tempat penukaran mata uang.

Secara terpisah, seorang pria dengan uang tunai 190 juta yen juga diserang dengan semprotan merica oleh sekelompok tiga pria pada dini hari Jumat di tempat parkir di bandara Haneda Tokyo, menurut media lokal.

“Polisi sedang menyelidiki keterkaitan antara kedua serangan tersebut,” kata stasiun televisi TBS.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bagaimana Kondisi Sebenarnya? Setelah Zhang Youxia Lengser, Beredar Kabar Pergerakan Militer — Situasi Kian Tegang
• 23 jam laluerabaru.net
thumb
Kepala BGN: Pegawai SPPG Berstatus ASN Berhak Dapat THR
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Pramono Kembali Tutup Sementara Operasional RDF Rorotan, Langsung Tindak Lanjuti Protes Warga
• 5 jam laludisway.id
thumb
Pramono Setop Sementara RDF Rorotan Setelah Warga Keluhkan Bau Busuk
• 3 jam lalukompas.com
thumb
KPK Sikat Balai Kota Madiun, Lima Koper Dibawa dari Penggeledahan selama 7 Jam
• 22 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.