Rem Blong, Truk Tronton di Pantura Batang Tabrak Mobil-Truk Lain lalu Terguling

kumparan.com
2 jam lalu
Cover Berita

Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di jalur Pantura Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Jumat siang (30/1). Peristiwa tersebut sempat mengakibatkan arus lalu lintas di lokasi kejadian tersendat.

Kepala Kepolisian Resor Batang AKBP Veronika mengatakan petugas kepolisian bergerak cepat melakukan evakuasi tiga kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut agar arus lalu lintas kembali lancar.

“Kami masih melakukan proses evakuasi dan pengamanan di lokasi. Kecelakaan ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa, tetapi kerugian diperkirakan mencapai sekitar Rp 20 juta,” katanya dikutip dari Antara pada Jumat (30/1).

Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan ini diduga dipicu oleh truk trailer bernomor polisi G 1336 L yang melaju dari arah barat (Jakarta) menuju timur (Semarang) dan mengalami gangguan pada sistem pengereman.

Akibat rem yang tidak berfungsi, truk tronton yang dikemudikan Aris Mudiyono (41), warga Kabupaten Tegal, menghantam bagian belakang Daihatsu Sigra yang dikemudikan Supriyanto (37), warga Reban, Kabupaten Batang, yang tengah melaju searah di depannya.

“Hantaman keras itu mengakibatkan mobil minibus tersebut terdorong ke arah kiri jalan,” katanya.

Ia yang didampingi Kepala Satuan Lalu Lintas AKP Eka Hendra Ardiansyah mengatakan, setelah menabrak Daihatsu Sigra, sopir truk masih belum dapat mengendalikan kendaraannya sehingga kembali menabrak truk trailer bernomor polisi H-8912-OH yang berada searah di depannya.

Benturan kedua ini mengakibatkan truk trailer yang dikemudikan Faizin (45), warga Kabupaten Kendal, terguling di badan jalan dan menyebabkan arus lalu lintas tersendat.

“Tiga kendaraan mengalami kerusakan cukup berat akibat benturan. Untuk kronologi lengkapnya masih dalam proses penyelidikan,” katanya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kapan Pendaftaran OSN 2026 SD Dimulai? Ini Tahapan hingga Cara Daftarnya
• 18 jam lalumedcom.id
thumb
BMKG Imbau Waspadai Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter pada 30 Januari-2 Februari 2026
• 14 jam lalukompas.tv
thumb
KPK Telusuri Aktivitas Ridwan Kamil saat Jadi Gubernur Jabar
• 22 jam laluidntimes.com
thumb
AS Menerbitkan Lisensi untuk Perusahaan Minyak Beroperasi di Venezuela
• 2 jam laluerabaru.net
thumb
Skotlandia Buka Fan Zone Piala Dunia di Edinburgh dan Glasgow
• 22 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.