Jetty Kilang Balongan Kawal Distribusi Energi Nasional

bisnis.com
17 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, INDRAMAYU – Upaya memastikan keandalan pasokan energi di berbagai wilayah Indonesia memerlukan proses rantai pasok yang terencana, terukur dan berlapis. 

Salah satunya terlihat di Terminal Khusus (Tersus) atau Jetty Kilang Balongan, yang menjadi simpul strategis penyaluran produk energi nasional, yakni Bahan Bakar Minyak (BBM), Bahan Bakar Khusus (BBK), non BBM dan petrokimia. 

Dari salah satu fasilitas milik PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) VI Balongan ini, pasokan energi didistribusi ke beberapa wilayah di Indonesia, khususnya untuk wilayah Jakarta, Banten dan sebagian besar Jawa Bagian Barat.

Salah satu aktivitas rutin yang dilakukan adalah pemuatan produk migas ke kapal tanker, seperti proses pemuatan Avtur ke kapal Pertamina International Shipping (PIS) Cinta yang berlangsung pada Kamis (29/1/2026).

Section Head Supply Chain & Distribution KPI RU VI Balongan, Ahmad Reza, menjelaskan, pendistribusian Avtur produksi Kilang Balongan dilakukan ke berbagai wilayah di Indonesia. 

Selain Jakarta dan sekitarnya juga untuk memenuhi kebutuhan kota lain, yakni Pontianak, Banjarmasin, Kotabaru, serta sejumlah daerah di kawasan Indonesia Timur, sesuai dengan kebutuhan dan perencanaan.

Baca Juga

  • Grup Astra UD Trucks Gandeng Pertamina Perkuat Armada Logistik Energi Nasional
  • Pertamina Target Merger 3 Subholding Hilir Rampung 1 Februari 2026
  • Daftar Direktur Utama Pertamina dari Masa ke Masa Sejak 1968

“Proses distribusi dimulai dari perencanaan kebutuhan, dilanjutkan dengan pemuatan sebagian produk di Terminal Khusus Balongan. Kemudian setelah seluruh proses selesai, kapal diberangkatkan ke wilayah tujuan. Seluruh tahapan kami pastikan berjalan aman dan sesuai standar operasional,” ujar Ahmad Reza.

Kilang Balongan saat ini merupakan Unit Pengolahan Minyak Mentah dengan kompleksitas tertinggi di Indonesia. Kapasitas pengolahan kilang saat ini mencapai 150 ribu barel per hari (KBPD), dengan produk hasil pengolahan yakni Gasoline, Gasoil, Avtur dan Non BBM seperti Propylene dan LPG.  

Kilang Balongan dilengkapi dengan fasilitas Single Point Mooring (SPM) yang berada sekitar 18 kilometer dari daratan. 

Fasilitas ini berfungsi sebagai titik sandar kapal tanker pengangkut minyak mentah dan sebagian produk, yang selanjutnya disalurkan ke dan dari kilang melalui pipa bawah laut.

Terdapat tiga fasilitas SPM dengan kapasitas berbeda, yang mampu melayani kapal tanker berukuran mulai dari 17.500 Dead Weight Ton (DWT) hingga 165.000 DWT. 

Bahkan, SPM terbesar dapat menerima kapal tanker dengan muatan hingga sekitar satu juta barel, yang menjadi tulang punggung pasokan bahan baku Kilang Balongan.

Saat ini, Kilang Balongan menjadi jantung pengolahan minyak mentah terutama di wilayah Jawa bagian Barat, karena hingga 82% hasil produksi digunakan ke Jakarta dan Jawa Barat, sisanya untuk wilayah Indonesia lainnya dan ekspor produk Decant Oil. 

“Setiap tahapan distribusi kami lakukan dengan pengawasan dan verifikasi berlapis, agar produk energi yang dikirim dapat sampai ke daerah tujuan dengan aman, tepat waktu, dan berkualitas,” tutup Ahmad Reza.

Pada kesempatan terpisah, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Muhammad Baron menjelaskan, Kilang Unit Balongan merupakan salah satu fasilitas hilir Pertamina. 

Yakni, lapangan migas Pertamina EP dan Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) yang merupakan salah satu sumber bahan baku pengolahan di kilang. 

“Kami sebagai perusahaan energi terintegrasi memiliki fasilitas-fasilitas yang saling terkait yakni sektor hilir sebagai produsen migas dan sektor hilir sebagai pengolahan dan distribusi,” jelas Baron.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kemenkes Ingatkan Bahaya Gas N20, Tabungnya Ditemukan di Kamar Lula Lahfah
• 21 jam laluliputan6.com
thumb
Babak Baru Kasus Korupsi Tata Kelola Sawit, Eks Menteri LHK Masuk Pusaran
• 10 jam lalubisnis.com
thumb
Depan Menag Nasaruddin, Pasha Singgung Nasib Guru Madrasah: Jelaskan ke Presiden Prabowo
• 22 jam lalukompas.tv
thumb
Dedi Mulyadi Geram saat Tukang Es Gabus Bohong Terus
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
Luciano Spalletti Penuh Senyum Jelang Juventus Hadapi Parma, Satu Pemain Andalannya Bakal Diikat
• 4 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.