HOK-Museum Nasional kolaborasi hadirkan pameran “Wukong Anoman”

antaranews.com
6 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Honor of Kings (HOK) berkolaborasi dengan Museum Nasional Indonesia menghadirkan sebuah pameran “Wukong Anoman”.

HOK dalam pameran itu memperkenalkan skin Wayang Anoman sebagai sebuah karya yang dibuat dengan penuh penghormatan untuk mengangkat kekayaan budaya tradisional Indonesia.

Berdasarkan keterangan resminya, Sabtu, pameran berada di Hall B, Museum Nasional Indonesia, Jakarta Pusat dibuka mulai Kamis (29/1), dan berlangsung selama empat hari itu mengajak masyarakat, khususnya generasi muda, untuk mengenal dan memahami wayang melalui pengalaman yang relevan dengan minat mereka saat ini.

Baca juga: Pameran Adaik Suluah Nagari angkat keragaman budaya Minangkabau

Pada pameran spesial “Wukong Anoman” ini, pengunjung dapat menikmati dua program utama, yakni Wayang Display dan ImersifA.

Wayang Display (Tema Pameran/Booth Tematik), sebuah instalasi visual yang menampilkan karakter dari semesta “Anoman Obong”, dirancang untuk memperkenalkan nilai-nilai budaya wayang sekaligus menyoroti sosok legendaris Hanuman atau Anoman (Wukong).

Sementara, ImersifA (Immersive Show/Ruang Imersif) berupa ruang pemutaran imersif di Museum Nasional Indonesia yang menghadirkan video resmi “Wukong Anoman” dalam format yang lebih mendalam dan interaktif.

Baca juga: Menbud akan resmikan Museum Sriwijaya Dharmakirti di Muaro Jambi

Pameran ini juga dimeriahkan oleh kehadiran cosplayerAnoman, pemain esports profesional, serta para kreator konten ternama.

Kehadiran komunitas gim dan kreator konten, bersama banyaknya pelajar yang datang, memperkuat tujuan pameran ini, menjembatani budaya tradisional dengan generasi muda melalui medium yang mereka gemari, seperti gim, konten digital, dan pengalaman interaktif.

Adapun untuk mengunjungi pameran ini, museum Nasional Indonesia buka setiap hari pukul 08.00–20.00 WIB.

Aktivasi pameran dapat dinikmati sejak pagi hari, sementara ImersifA tersedia pada pukul 16.00–20.00 WIB.

Baca juga: Museum Nasional ditargetkan bisa menarik 780 ribu pengunjung pada 2026

Pengunjung disarankan datang pada rentang waktu tersebut untuk menikmati pengalaman pameran secara maksimal.

Aktivitas pengunjung di lokasi, yakni Wukong Anoman Museum Quest, Share The Moment (UGC Activation) dan Video Challenge (PR Box Giveaway), HOK Benefits Challenge untuk merchandise eksklusif.

Pengunjung dapat mengklaim tiket gratis melalui Instagram resmi @honorofkings.indonesia, atau membeli tiket masuk museum melalui Traveloka dan Tiket.com sesuai tanggal kunjungan yang diinginkan.

Baca juga: Museum Nasional tingkatkan layanan lewat masjid Samudra Pasai

Baca juga: Pemerhati sebut kenaikan harga tiket Munas perlu dikaji ulang


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Akal Bulus Maling di Jakbar: Nginap di Hotel Melati, Gasak Rumah Mewah Rp150 Juta Lewat Balkon
• 19 jam lalusuara.com
thumb
Andre Rosiade: Kemen PU Siap Bangun Jalur Panyalaian Tanah Datar yang Rawan Laka
• 17 menit laludetik.com
thumb
Uji Materi Amnesti-Abolisi Kandas Sebab MK Bilang Gugatan Tak Jelas
• 11 jam laludetik.com
thumb
Resep Dunga Taklukkan Piala Dunia 2026
• 10 jam lalutvrinews.com
thumb
Viral Video Tanah Bergerak di Cisarua, Warga Panik Dikira Longsor Susulan
• 22 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.