PDIP Tegaskan Komitmen Perdamaian Dunia dan Hak Palestina Lewat PBB, Bukan Jalan Lain

jpnn.com
4 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, menegaskan komitmen partainya untuk mendorong perdamaian dunia dan penyelesaian isu Palestina melalui kerangka Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Pernyataan itu disampaikan sebagai respons atas dinamika politik luar negeri Indonesia, termasuk langkah Presiden Prabowo Subianto yang masuk dalam lembaga perdamaian bentukan Presiden AS Donald Trump.

BACA JUGA: Hasto Kristiyanto Dorong Kantor Partai di Sukabumi Jadi Rumah Terbuka Bagi Rakyat

"Sikap PDI Perjuangan sangat tegas, mengacu pada prinsip bahwa kemerdekaan ialah hak segala bangsa. Ini adalah landasan politik luar negeri kita," ujar Hasto di Kantor Megawati Institute, Jakarta, Sabtu (31/1).

Hasto menekankan bahwa Indonesia harus tetap berpegang pada politik luar negeri bebas aktif dan memperkuat peran kepemimpinan di kawasan Asia-Afrika.

BACA JUGA: PDIP Soroti Politik Ekologi dan Usul Kembalikan TKD

"Sikap PDI Perjuangan adalah mendorong seluruh upaya perdamaian itu melalui PBB. Kepemimpinan Indonesia di wilayah itulah yang harus ditonjolkan," paparnya.

Dia mengingatkan bahwa konsistensi Indonesia dalam memperjuangkan hak-hak bangsa tertindas, termasuk Palestina, merupakan ujian integritas di mata dunia. Menurutnya, kedaulatan sebuah bangsa tidak boleh dikompromikan oleh kepentingan aliansi politik yang mengabaikan hukum internasional. (tan/jpnn)

BACA JUGA: PDIP Kerahkan Bus Klinik dan Truk Laundry Bantu Korban Bencana Jawa Barat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usul Ganti PT Pakai Fraksi Gabungan, Said PDIP: Bakal Menyulitkan dalam Praktik Politik


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KPK Imbau Biro Travel Haji Khusus Tak Ragu Kembalikan Duit Jual Beli Kuota
• 20 jam lalukompas.com
thumb
Duet Gopay-Komdigi Kampanye Anti Judi Online Jangkau Lebih dari 60 Juta Orang
• 17 jam laluokezone.com
thumb
Masyarakat Pesisir Bali Diimbau Waspada Potensi Rob Hingga 4 Februari
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Eddy Soeparno Serap Aspirasi Gen Z soal Lapangan Kerja hingga Lingkungan
• 21 jam laludetik.com
thumb
Deretan Gelombang Pengunduran Diri Melanda Petinggi OJK
• 8 jam laluerabaru.net
Berhasil disimpan.