I.League dan Timnas Indonesia Sepakat Perkuat Sinergi Kompetisi

disway.id
3 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID-- I.League mengajak jajaran Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk menyusun langkah strategis memperkuat sinergi dan koordinasi antara penyelenggara kompetisi domestik dengan skuad Garuda.

Pertemuan ini dinilai sebagai modal awal mendukung anak asuh pelatih John Herdman saat bertanding.  

Diskusi membahas penguatan kolaborasi antara PSSI dan I.League, khususnya penyelarasan agenda kompetisi domestik dengan program serta kebutuhan Timnas.

BACA JUGA:Raymond/Joaquin vs Leo/Bagas, All Indonesian Final Ganda Putra di Thailand Masters 2026

Evaluasi penyelenggaraan liga yang tengah berjalan hingga akhir musim juga dibahas, sekaligus perencanaan jadwal kompetisi musim mendatang.  

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menegaskan pentingnya kerja sama solid dan berkelanjutan.

“Kami memiliki tujuan yang sama, yakni memperkuat liga dan Tim Nasional secara bersamaan. Empat tahun ke depan akan menjadi periode penting untuk membangun kerja sama lebih erat demi mengoptimalkan potensi kompetisi domestik,” jelasnya.  

Direktur Kompetisi I.League, Asep Saputra, menambahkan koordinasi dengan PSSI dan Timnas akan terus dilakukan.

“Sinkronisasi jadwal menjadi fokus utama agar seluruh agenda dapat berjalan optimal di tengah padatnya kalender kompetisi domestik dan internasional,” ujarnya.  

BACA JUGA:Jakarta Electric PLN Mobile Gilas Popsivo Polwan 3-0, Tutup Putaran Pertama Proliga 2026

Melalui pertemuan ini, I.League dan Timnas Indonesia berharap membangun kerja sama berkesinambungan yang mendukung pengembangan pemain serta meningkatkan prestasi sepak bola Indonesia di level regional maupun internasional. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Duet Gopay-Komdigi Kampanye Anti Judi Online Jangkau Lebih dari 60 Juta Orang
• 20 jam laluokezone.com
thumb
Kalender Februari 2026 Lengkap Daftar Long Weekend Libur Imlek hingga Awal Ramadhan, Catat di Sini!
• 11 jam laludisway.id
thumb
PMI Asal Sukabumi Sempat Tertahan di Tiongkok, Tiba di Tanah Air Langsung Dirawat di RS
• 3 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Trump Tunjuk Kevin Warsh Jadi Ketua The Fed, Gantikan Powell
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Komisi IX DPR Minta MK Tolak Gugatan UU APBN, Usul Bikin UU MBG
• 13 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.