JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur Jakarta Pramono Anung menyampaikan terima kasih kepada warga Jakarta yang telah berdonasi untuk masyarakat terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Sumatera.
Hal tersebut disampaikan Pramono saat menghadiri acara Malam Tahun Baru 2026 bertema Jakarta Global City: From Jakarta with Love di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Rabu (31/12/2025).
“Ini merupakan kontribusi publik Jakarta, dan kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas kepedulian yang ditunjukkan,” katanya, dikutip dari Antara.
Berdasarkan informasi di laman berita resmi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Kamis (1/1/2026), donasi yang terkumpul untuk korban banjir dan longsor di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat mencapai Rp3,1 miliar.
Baca Juga: Donasi Warga Jakarta untuk Korban Banjir Sumatera saat Perayaan Tahun Baru 2026 Capai Rp3,1 Miliar
"Sejumlah warga menyumbang donasi melalui sistem pembayaran QRIS untuk bencana banjir di Pulau Sumatera saat Malam Tahun Baru 2026 di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Rabu (31/12). Total donasi yang terkumpul pada malam Tahun Baru 2026 tersebut mencapai lebih dari 3,1 miliar rupiah," demikian keterangan resmi yang tertera di laman tersebut.
Donasi yang digalang Pemrov Jakarta untuk Sumatera berkolaborasi dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Dengan harapan penyaluran donasi dapat disalurkan ke tangan yang tepat dan memang membutuhkan.
Pemprov Jakarta juga menyisihkan 10 persen pendapatan dari penjualan tiket masuk Ancol saat Malam Tahun Baru.
“Donasi ini akan masih ditambah, melalui penjualan 10 persen dari warga yang datang ke Ancol malam ini,” kata Pramono.
Perayaan malam pergantian tahun di Bundaran HI juga dihadiri para rohaniwan antara lain Ustadz Muhammad Nur Maulana, Habib Husein bin Ja’far Al Hadar, KH Yusuf Aman, Romo Antonius Suyadi Pr, Pendeta Arliyanus Larosa, JM Tuwari (Hindu), Erwin Tjoe (Budha) dan Js Ruysya Supit (Konghucu).
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV, Antara
- warga jakarta donasi sumatera
- donasi untuk sumatera
- gubernur jakarta pramono anung
- pramono anung
- pramono ucapkan terima kasih
- bencana sumatera





