Ribuan Warga Malaysia Padati Bukit Bintang untuk Rayakan Tahun Baru 2026

suarasurabaya.net
6 jam lalu
Cover Berita

Ribuan warga Malaysia merayakan pergantian Tahun Baru 2026 di kawasan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, yang menjadi salah satu pusat keramaian di ibu kota Negeri Jiran saat tahun baru, Rabu (31/12/2025) malam.

Kementerian Pariwisata, Seni dan Budaya (MOTAC) Malaysia menetapkan kawasan Bukit Bintang sebagai tempat utama perayaan pergantian tahun sekaligus penghitungan mundur Festival Visit Malaysia 2026.

Polisi Diraja Malaysia (PDRM) memberlakukan penutupan jalan bagi kendaraan di kawasan tersebut sejak pagi hari.

Melansir Antara, masyarakat Malaysia dan pelancong berkumpul menikmati berbagai pertunjukan seperti musik dari musisi lokal, hingga tari-tarian.

Anwar Ibrahim Perdana Menteri Malaysia juga sempat menyapa masyarakat di kawasan tersebut. Berbagai stan makanan dan minuman juga tampak banyak didirikan di sepanjang jalan utama Bukit Bintang.

Meski begitu, kawasan yang menjadi pusat utama perbelanjaan di Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur ini terpantau tetap kondusif meski dipenuhi “lautan” manusia.(ant/kir/ipg)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Polemik Ijazah Gibran Muncul Lagi, Pakar Hukum UIN Alauddin Buka-bukaan
• 19 jam lalufajar.co.id
thumb
Ribuan Warga Malaysia Padati Bukit Bintang untuk Rayakan Tahun Baru 2026
• 6 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Detik-detik Longsor Sampah Bantargebang, Truk Sampah Sampai Terjun ke Kali
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Target Penerimaan Pajak 2025 Meleset, Purbaya Akui Tak Bisa Tidur Gegara Defisit APBN
• 21 jam laluviva.co.id
thumb
Isu Kudeta Presiden Prabowo, Susno Duadji: Jangan Dibesar-besarkan
• 5 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.