Peringatan BMKG, Warga Pesisir NTT Diminta Waspada Gelombang Setinggi 2,5 Meter

jpnn.com
4 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, KUPANG - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau kepada masyarakat mewaspadai potensi gelombang laut setinggi 1,25–2,5 meter di sejumlah wilayah perairan Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis (2/1) hingga Senin (5/1).

“Waspadai gelombang laut setinggi 1,25 hingga 2,5 meter yang dapat terjadi di sejumlah wilayah perairan NTT pada 2–5 Januari 2026,” kata Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang Yandri Anderudson Tungga di Kupang, Jumat.

BACA JUGA: Gempa M 5,6 di Pantai Selatan Bengkulu, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Dia menyebutkan potensi gelombang tersebut dapat terjadi di Selat Sape bagian selatan, Selat Flores-Lamakera, Selat Pantar, Selat Alor, perairan selatan Flores, perairan selatan Alor-Pantar, dan Laut Sawu.

Potensi serupa juga berpeluang terjadi di Selat Sumba bagian barat, Selat Ombai, perairan selatan Sumba, perairan utara Sabu-Raijua, perairan utara Timor, perairan utara Kupang- Rote, Selat Pukuafu, serta perairan Selatan Timor-Rote.

BACA JUGA: Peringatan Dini BMKG: Waspada Gelombang Tinggi 4 Meter 23-26 Desember

Yandri menjelaskan adanya tekanan rendah di utara Australia yang membentuk daerah belokan dan pertemuan angin di wilayah NTT yang mendukung terjadinya hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah NTT.

Sementara itu, pola angin di wilayah NTT umumnya bergerak dari barat daya menuju barat laut dengan kecepatan angin berkisar 8–23 knot.

BACA JUGA: Peringatan BMKG: Waspada Potensi Hujan Lebat-Sangat Lebat Akibat Siklon Tropis

Kecepatan angin tertinggi, lanjut Yandri, terpantau di Selat Sape, Selat Sumba, Selat Flores–Lamakera, Selat Pantai, Selat Alor, perairan Flores, perairan Alor–Pantar, perairan selatan Sumba, Laut Sawu, Selat Ombai, perairan Sabu–Raijua, perairan utara Timor, perairan utara Kupang–Rote, Selat Pukuafu dan perairan selatan Timor–Rote, yang berpotensi meningkatkan tinggi gelombang laut di wilayah perairan tersebut.

“Waspadai awan cumulonimbus yang dapat meningkatkan tinggi gelombang serta perubahan arah dan kecepatan angin secara signifikan,” katanya.

BMKG mengimbau pengguna perahu nelayan untuk waspada apabila kecepatan angin mencapai 15 knot dan tinggi gelombang 1,25 meter. Sementara operator kapal tongkang diminta meningkatkan kewaspadaan jika kecepatan angin mencapai 16 knot dan tinggi gelombang 1,5 meter. (antara/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peringatan BMKG: Waspada Potensi Hujan Petir, Banjir Rob hingga Gelombang 4 Meter Hari Ini


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Peluang Capricorn Menjanjikan, Libra Waspada
• 16 jam lalutvonenews.com
thumb
THR Natal Jangan Habis Sia-sia, Ini Strategi Atur Keuangannya
• 2 jam lalumedcom.id
thumb
Kemenhut Beri Klarifikasi soal Perubahan Status Kawasan Gunung Wayang
• 5 jam lalubisnis.com
thumb
PLN Pastikan Tarif Listrik Triwulan I 2026 Tidak Berubah, Pemerintah: Demi Stabilitas Ekonomi
• 6 jam laludisway.id
thumb
Ronaldo Pernah Menangis Gara-gara Mourinho, Kata Modric
• 10 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.