Daftar Nama 69 Pejabat Pemkot Surabaya yang Dirotasi Eri Cahyadi Hari Ini

suarasurabaya.net
4 jam lalu
Cover Berita

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya kembali melakukan rotasi dan mutasi jabatan terhadap 69 pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas, dan fungsional penyetaraan di lingkungan Pemkot Surabaya, Jumat (2/1/2026).

Wali Kota Surabaya itu menjelaskan, rotasi dan mutasi ini sebagai penyegaran dengan tidak membiarkan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjabat lebih dari 3 tahun.

“Agar teman-teman merasakan betul bagaimana tanggung jawab di dinas berbeda,” bebernya saat sambutan usai pelantikan di Gedung Sawunggaling Pemkot Surabaya.

BACA JUGA: Eri Cahyadi Kembali Rotasi dan Mutasi Jabatan Puluhan Pejabat Pemkot Surabaya

Melalui rotasi jabatan ini, Eri berharap setiap pejabat pernah memiliki pengalaman mengemban tugas semua OPD secara bergantian.

“Agar semua memiliki pengalaman dan merasakan semua OPD yang diemban,” ucapnya.(wld/iss)

Berikut daftar lengkap 69 pejabat Pemkot Surabaya yang dirotasi:

  1. Syamsul Hariadi, ST, MT — Asisten Perekonomian dan Pembangunan
  2. Dr. Agus Imam Sonhaji, ST, M.MT — Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah
  3. Ir. Hidayat Syah, MT — Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga
  4. Mia Santi Dewi, SH, M.Si — Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan
  5. Febrina Kusumawati, S.Si, M.M — Kepala Dinas Pendidikan
  6. Ir. Yusuf Masruh, MM — Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan
  7. T. Iman Kristian Maharhandono, ST, M.MT — Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan
  8. Ir. Lasidi, ST, MT — Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
  9. Herdayana Wistianingrum, S.Sos — Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
  10. Harindrayana, ST, M.M — Kepala Bidang Bangunan Gedung Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan
  11. Dr. Mamik Suparmi, S.Pd., M.Pd., M.M — Sekretaris Badan Riset dan Inovasi Daerah
  12. Arif Sugiharto, ST, MT — Sekretaris Kecamatan Pakal
  13. Imam Mahmudi, ST — Sekretaris Dinas Sosial
  14. Sudadi, ST — Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika
  15. Ario Bagus Permadi, S.IP — Kepala Bagian Umum, Protokol dan Komunikasi Pimpinan
  16. Indra Fajar Swasana, S.Sos., M.AP — Camat Gunung Anyar
  17. Hilda Fairuz Rochmi, S.Sos — Sekretaris Kecamatan Gubeng
  18. Bambang Vistadi, S.Sos — Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial
  19. Dr. Denny Christupel Tupamahu, AP., S.H., S.E., M.Si., M.H., M.Psi., MM., M.A.P — Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan
  20. Yuri Widarko, SH — Camat Benowo
  21. Gin Gin Ginanjar, SP — Camat Kenjeran
  22. Rerry Setianingtiyaswati, SH — Camat Wonokromo
  23. Maria Agustin Yuristina, S.STP, M.Si — Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup
  24. Achmad Eka Mardijanto, SP, S.Sos — Sekretaris Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan
  25. Moch. Awaludin Arief, ST, M.MT — Sekretaris Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan
  26. Wasis Sutikno, ST — Kepala Bidang Kebersihan dan Pemberdayaan Dinas Lingkungan Hidup
  27. Much Rokim, ST — Kepala Bidang Pemadaman Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan
  28. Ali Mustofa, ST, MM — Kepala Bidang Sarana, Prasarana dan Pemanfaatan Limbah Dinas Lingkungan Hidup
  29. Mohamad Amin, ST, MT — Sekretaris Kecamatan Tandes
  30. Zainuddin Fanani, SH, M.Med.Kom — Camat Pakal
  31. Jefry, S.Sos — Camat Genteng
  32. Ahmad Ridho Anshori, S.STP., M.AP — Kepala Sub Bagian Protokol, Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Bagian Umum, Protokol dan Komunikasi Pimpinan
  33. Kartiningrum, SE, MM — Lurah Kalirungkut, Kecamatan Rungkut
  34. Dwi Hargianto, S.Sos, M.H — Sekretaris Kecamatan Benowo
  35. Mudita Dhira Widaksа, S.STP — Kepala Bidang Pengendalian Ketentraman dan Ketertiban Umum serta Perlindungan Masyarakat Satpol PP
  36. Tutik Handayani, SE, MM — Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan Publik Kelurahan Sonokwijenan, Kecamatan Sukomanunggal
  37. Eko Mulyono, S.A.P — Kepala Seksi Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pembangunan Kelurahan Kandangan, Kecamatan Benowo
  38. Agus Rochmanto, SE — Kepala Seksi Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pembangunan Kelurahan Sawahan, Kecamatan Sawahan
  39. Sidi Sanyoto, S.ST, MM — Kepala Seksi Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pembangunan Kelurahan Tenggilis Mejoyo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo
  40. Mohammad Syah Afrian, SH — Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan Publik Kelurahan Tenggilis Mejoyo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo
  41. Muhammad Arwani, S.Ak — Kepala Sub Bagian Keuangan Kecamatan Karang Pilang
  42. drh. Rinni Sulestari — Kepala UPT Pusat Kesehatan Hewan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian
  43. Wahyu Widayat, SE — Kepala Seksi Pembangunan Kecamatan Krembangan
  44. Luluk Herny Susanty, SH — Sekretaris Kelurahan Tenggilis Mejoyo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo
  45. I Nyoman Mahendra Soera Aryana, ST — Kepala Sub Bagian Tata Usaha UPTD Rumah Susun Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan
  46. Imam Muhaji, S.Kep, M.H — Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat dan Perekonomian Kecamatan Wonokromo
  47. Mohamad Afrizal, S.Sos — Lurah Gayungan, Kecamatan Gayungan
  48. Tiyar Junaedi, S.TP, M.KKK — Lurah Sememi, Kecamatan Benowo
  49. Bimo Bidjaksono, S.Sos — Lurah Sidotopo Wetan, Kecamatan Kenjeran
  50. Sinung Krisna Yudharta, ST — Lurah Jeruk, Kecamatan Lakarsantri
  51. Atiyun Najah Indhira, S.AP — Lurah Kebonsari, Kecamatan Jambangan
  52. Tiara Melati, S.IP., M.KP — Lurah Kendangsari, Kecamatan Tenggilis Mejoyo
  53. Fidelia Septi Verlaidi, ST — Lurah Sukomanunggal, Kecamatan Sukomanunggal
  54. Dian Wahyu Iswarini, S.KM — Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat dan Perekonomian Kecamatan Dukuh Pakis
  55. Danu Budi Prayogo, ST, MM — Kepala Seksi Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pembangunan Kelurahan Rungkut Kidul, Kecamatan Rungkut
  56. Pandu Bekti Priatmodjo, SE — Kepala Seksi Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pembangunan Kelurahan Margorejo, Kecamatan Wonocolo
  57. Dr. Rosita Dwi Yuliandari, S.KM, M.Epid — Kepala Sub Bagian Keuangan Badan Riset dan Inovasi Daerah
  58. Yekti Widodo, S.Pd — Sekretaris Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari
  59. Ir. R. Irvan Wahyudradjad, M.MT — Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
  60. A. A. Gde Dwi Djajawardana, ST, MT — Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
  61. Windo Gusman Prasetyo, ST, M.Si — Kepala Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Bappeda
  62. Myrna Augusta Aditya Dewi, ST, M.MT — Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda
  63. Devie Afrianto, SE, M.KP — Kepala Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam Bappeda
  64. Praptining Rahayu, S.KM — Kepala Bidang Perencanaan dan Evaluasi Bappeda
  65. Fitria Febriyanti, SE — Kepala Sub Bagian Keuangan Bappeda
  66. Mohammad Sufyan, S.Pd., M.Si — Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan
  67. Ahmad Sya`roni, S.Pd, M.Pd — Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Pendidikan Dinas Pendidikan
  68. Dyan Prasetyaningtyas, ST — Kepala UPT Kebun Raya Mangrove Badan Riset dan Inovasi Daerah
  69. Nina Anggreni, ST, M.H — Analis Kebijakan Ahli Madya Badan Riset dan Inovasi Daerah

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bonus SEA Games 2025, Erick Thohir Sebut Anggaran Baru Direview
• 51 menit lalufajar.co.id
thumb
Bagaimana Waktu Bermula dan Berakhir? (Bagian 2-Selesai)
• 4 jam lalukompas.id
thumb
AS Desak China Tahan Diri Usai Latihan Militer Dekat Taiwan, Tegaskan Dukung Dialog Damai
• 10 jam lalupantau.com
thumb
Baru Hari Pertama di 2026, Manchester United Sudah Lakukan Aktivitas di Bursa Transfer Pemain 
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
Program Wali Kota Sudah Dirasakan, Pengamat: DPRD Seharusnya Fokus Mendukung
• 1 jam lalujpnn.com
Berhasil disimpan.