Brak! Suasana dini hari di kawasan Mangga Dua, Jakarta Utara (Jakut) mendadak gempar. Satu unit mobil terlibat benturan dengan kereta di perlintasan sebidang Mangga Dua.
"Akibat kejadian dengan kereta tersebut kendaraan roda empat Mazda mengalami kerusakan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Ojo Ruslani, Jumat (2/1/2026).
Sejumlah orang mengerubungi mobil berkelir hitam yang ringsek usai tertemper kereta api (KA). Mereka terbakar amarah karena ternyata mobil tersebut terlibat tabrak lari di Tambora, Jakarta Barat (Jakbar) sebelum insiden menabrak KA.
Mobil tersebut awalnya melaju di Tambora dan terlibat kecelakaan dengan sejumlah pengendara motor dan pejalan kaki. Mobil Mazda CX-5 nopol B-17940-JVH itu lalu tancap gas hingga berhenti usai tabrakan dengan KA di perlintasan Mangga Dua.
Berikut fakta-fakta kasus mobil tabrak lari berujung tertabrak KA yang dirangkum detikcom, Sabtu (3/2/2026):
Mobil Mazda CX-5 berkelir hitam itu awalnya melaju di Jalan Tanah Sereal IV dari arah selatan ke utara. Di sana, mobil tersebut menabrak pemotor hingga pejalan kaki.
Begitu tiba di dekat minimarket wilayah Tambora, mobil itu menabrak motor yang dikendarai Rai Nazril Jibran (17) yang sedang berboncengan dengan Valentino (19) dan Alfinza (16). Mobil itu kembali menabrak sepeda motor yang dikemudikan Satrio (16) dan seorang pejalan kaki, M Devran (10).
(jbr/mei)




