Dari Jerman, Bursa Saham Tunggal Eropa Makin Banjir Dukungan

wartaekonomi.co.id
1 hari lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Partai Christian Social Union (CSU) Jerman menyatakan dukungannya terhadap rencana pembentukan bursa saham tunggal dari Uni Eropa.

CSU juga menyatakan niatnya untuk mengambil peran kepemimpinan dalam proses tersebut dan memastikan bahwa kantor pusat bursa saham euro berada di Jerman.

Baca Juga: MIND ID Catat Kinerja Gemilang, Saham Timah (TINS) Juara dengan Lonjakan 190%!

“Kami mendukung penguatan pasar modal Eropa dan pembentukan bursa saham Eropa agar perusahaan-perusahaan Jerman yang sukses tetap berada di dalam negeri,” kata Christian Social Union, dilansir dari Reuters, Senin (5/1).

Sebelumnya, Kanselir Jerman, Friedrich Merz menyuarakan rencana pembentukan bursa saham tunggal kawasan euro untuk memperkuat pasar modal dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Uni Eropa..

Menurut Merz, pasar modal yang terfragmentasi dengan banyak bursa, aturan berbeda serta sistem pengawasan yang terpisah, telah menempatkan kawasan euro pada posisi yang kurang menguntungkan dibandingkan Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Jual Saham VKTR, PT Bakrie Metal Industries Raup Rp466 Miliar

Gagasan penyatuan pasar modal kawasan euro ini mendapat dukungan dari sejumlah tokoh penting, termasuk Presiden Bank Sentral Eropa Christine Lagarde, Menteri Keuangan Jerman Lars Klingbeil hingga Presiden Bundesbank Joachim Nagel.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Penasihat Senior Trump Sebut AS Kendalikan Venezuela Selama Masa Transisi
• 10 jam lalumetrotvnews.com
thumb
‎Pemerintah Klaim Keberhasilan Swasembada Pangan dan Energi dalam Setahun
• 14 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Pengalaman Mistis Michelle Ziudith Saat Syuting di Alas Roban, Sering Mencium Aroma ini!
• 20 jam lalugrid.id
thumb
Program MBG Diejek Pakar, Prabowo: Hei Orang-orang Pintar, Lihat dengan Mata dan Hati
• 13 jam lalusuara.com
thumb
Rekrutmen TNI AD 2026 Dibuka, Ini Cara Daftar dan Syarat Lengkapnya
• 8 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.