MANCHESTER, KOMPAS.TV - Manchester City gagal menang saat menghadapi Chelsea di pekan ke-20 Premier League 2025/2026.
Manchester City harus puas bermain imbang 1-1 melawan Chelsea di Stadion Etihad pada Senin (5/1/2025) dini hari WIB.
Ironisnya, Manchester City dipastikan hanya meraih satu poin pada menit-menit terakhir.
Baca Juga: Rekap Hasil Liga Eropa Tadi Malam: Klub Besar Inggris Imbang, Termasuk Manchester City vs Chelsea
Sempat unggul di menit ke-42 lewat gol Tijani Reijnders, Manchester City akhirnya harus bermain imbang dengan Chelsea setelah kebobolan di menit ke-90+4.
Ketika itu, gelandang Chelsea, Enzo Fernandez, sukses menjebol gawang Gianluigi Donnarumma, sehingga memaksakan satu poin bagi The Citizens.
Meski begitu, Pelatih Manchester City Pep Guardiola tetap puas dengan penampilan timnya. Apalagi, di pertandingan tersebut, Man City juga harus kehilangan dua pemainnya, Josko Gvardiol dan Ruben Dias, yang ditarik keluar karena cedera.
“Kami bermain cukup baik di babak pertama. Di babak kedua, mereka memiliki peluang. Kami kehilangan bola dua kali di awal. Kami kehilangan pemain berbakat di akhir pertandingan,” ucapnya dikutip dari laman resmi Manchester City.
Ia menegaskan Chelsea tak mampu menciptakan banyak peluang, dan Manchester City bermain luar biasa di semua lini. Namun, mereka gagal mencetak lebih banyak gol lagi.
“Tentu saja di babak kedua, mereka mampu bangkit,” ucap pelatih asal Spanyol tersebut.
Penulis : Haryo Jati Editor : Tito-Dirhantoro
Sumber : Mancity.com
- pep guardiola
- manchester city
- premier league
- chelsea





