Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid resmi menutup Posko Bersama Pemantauan Kualitas Layanan Telekomunikasi selama Libur Natal 2025 dan Tahun Baru (Nataru) 2026.
Meutya mengatakan, berdasarkan hasil pemantauan, kualitas layanan telekomunikasi nasional dinyatakan stabil dan aman.
Pemantauan dilakukan sejak 19 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026 di 104 kabupaten/kota yang tersebar di 35 provinsi. Hasilnya, rata-rata kecepatan internet nasional tercatat sebesar 80,85 Mbps untuk unduh dan 35,36 Mbps untuk unggah.
“Pengukuran di 104 kabupaten/kota semuanya berjalan baik dan terjaga,” ujar Meutya Hafid saat penutupan posko pantauan layanan telekomunikasi Nataru di Kantor Pusat PT Pos Indonesia di Bandung, Senin (5/1/2026).
Capaian kecepatan tertinggi tercatat di Kabupaten Batang (Jateng) dengan 188,13 Mbps, sementara terendah di Kabupaten Kulon Progo (DIY) sebesar 32 Mbps. Meski demikian, Meutya menegaskan layanan di daerah tersebut masih dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan baik.
Dalam pelaksanaannya, sebanyak 35 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemkomdigi dari Sabang hingga Merauke serta 255 posko bersama operator terlibat menjaga stabilitas sinyal dan keamanan frekuensi selama periode libur panjang.




