KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Turnamen bulu tangkis Malaysia Open 2026 memasuki hari kedua babak 32 besar pada Rabu (7/1/2026).
Sebanyak delapan wakil Indonesia dijadwalkan turun bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, dengan laga dimulai sejak pukul 08.00 WIB.
Wakil Merah Putih tampil di berbagai sektor, mulai dari tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri, hingga ganda campuran.
Sejumlah pertandingan menarik tersaji, termasuk duel sesama wakil Indonesia di sektor ganda putra.
Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026, Bergulir Mulai 6-11 Januari
Lapangan 1 (Court 1)
- Match 5 – Ganda Putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari vs Treesa Jolly/Gayatri G. Pullela (India)
- Match 10 – Tunggal Putra: Alwi Farhan vs Alex Lanier (Prancis/unggulan 7)
Lapangan 2 (Court 2)
- Match 5 – Ganda Putra: Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri (unggulan 6) vs Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee (Taiwan)
Lapangan 3 (Court 3)
- Match 4 – Ganda Putra: Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (unggulan 8) — All-Indonesian Match
- Match 8 – Ganda Campuran: Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Julien Maio/Lea Palermo (Prancis)
- Match 9 – Tunggal Putra: Jonatan Christie (unggulan 4) vs Lee Chia Hao (Taiwan)
- Match 10 – Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani (unggulan 6) vs Manami Suizu (Jepang)
Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2026 Hari Pertama: Jafar/Felisha Kontra Wakil Tuan Rumah
Link Live Streaming Malaysia Open 2026Seluruh rangkaian pertandingan Malaysia Open 2026 dapat disaksikan secara live streaming.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV
- Malaysia Open 2026
- link live streaming Malaysia Open 2026
- jadwal Malaysia Open hari ini
- jadwal wakil Indonesia Malaysia Open
- live streaming badminton hari ini
- Malaysia Open 7 Januari 2026





/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2026%2F01%2F07%2Fff2ef9bce8f725d88798667c9c3a500f-WhatsApp_Image_2026_01_07_at_17.35.53.jpeg)