Cek Sampel Makanan dan Minuman, Polisi Cari Unsur Pidana Kematian di Warakas

metrotvnews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Jakarta: Polisi masih menyelidiki kasus tewasnya tiga orang yang diduga keracunan di Warakas, Jakarta Utara, pada Jumat, 2 Januari 2026. Belum ada keterangan terkait penyebab pasti satu keluarga meninggal dalam sebuah kontrakan di Warakas.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Onkoseno Grandiarso Sukahar, menyampaikan pihaknya masih menunggu hasil dari laboratorium forensik terkait sampel makanan dan minuman yang diambil dari TKP.

"Kita masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium untuk menemukan bukti-bukti pendukung lainnya," kata Onkoseno di Mapolres Metro Jakarta Utara, Senin, 5 Januari 2026.

Polisi juga masih mendalami dugaan paparan sianida karena adanya ruam merah pada tubuh ketiga jenazah. "Belum dapat kita pastikan sekarang, masih kita teliti," ujar Onkoseno.

Polisi masih mendalami terkait persamaan zat yang ada di tubuh jenazah dengan sampel makanan dan minuman yang diambil dari lokasi kejadian. Ada beberapa bungkus makanan dan minuman yang diambil dari kontrakan korban.

"Bukan temuan baru, tapi ini akan lebih berfokus pada makanan dan minuman yang ada di situ. Minuman dalam hal ini adalah zat cair, yang kita bandingkan adalah makanan dan minuman yang ada maupun yang sudah ke dalam tubuh korban," jelas dia.
  Baca Juga:  Misteri Kematian Keluarga di Jakut, Polisi Temukan Ruam dan Mulut Berbusa

Polisi cek sampel makanan dan minuman yang diambil dari TKP. Metro TV/Yurike

Untuk unsur pidana, polisi masih mendalaminya. Anak, kerabat, dan tetangga korban sudah dimintai keterangannya.

"Masih didalami lagi (terkait unsur pidana). Saksi ada para tetangga yang ada di sekitar lokasi TKP dan juga kerabat atau rekanan daripada korban, untuk korban yang dirawat sudah kami minta keterangan tapi terbatas," ujar dia.

Ada 10 saksi yang telah diperiksa penyidik. Tidak menutup kemungkinan adanya saksi lain yang akan bertambah selama proses penyelidikan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pemerintah Akan Luncurkan Proyek Pengolahan Sampah Jadi Energi Listrik di 34 Titik
• 16 jam lalukompas.com
thumb
Sejarah Baru: Indonesia Kini Punya Aset Hotel di Makkah, Buah Diplomasi Prabowo
• 15 jam laludisway.id
thumb
Permendagri Wajibkan BPBD di Tiap Daerah, Pengambilan Keputusan Diklaim Lebih Cepat
• 15 jam lalukompas.com
thumb
Harga Cabai Rawit Merah Rp67.500/kg, Telur Ayam Rp33.900/Kg
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Foxconn Cetak Rekor Pendapatan pada Akhir 2025 Berkat Produk AI
• 22 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.